Ratusan Alumnus Seba Polri Angkatan 7 dan Sepolwan XII 1988-1989 Reuni di Garut, Ini Kegiatan yang Dilakukan

- 22 Oktober 2022, 23:15 WIB
Para alumnus Seba Polri Angkatan 7 dan Sepolwan XII tahun 1988-1989 mengadakan acara reunian atau silaturahmi di Kabupaten Garut. Mereka pun melaksanakan kegiatan penghijauan atau penanaman pohon di sejumlah titik di Garut serta bakti sosial.*
Para alumnus Seba Polri Angkatan 7 dan Sepolwan XII tahun 1988-1989 mengadakan acara reunian atau silaturahmi di Kabupaten Garut. Mereka pun melaksanakan kegiatan penghijauan atau penanaman pohon di sejumlah titik di Garut serta bakti sosial.* /Istimewa/

KABAR PRIANGAN - Kegiatan reuni selama ini lebih identik dengan kumpul-kumpul dan bersenang-senang. Namun lain halnya dengan kegiatan reunian ala alumni Seba Polri Angkatan 7 dan Sepolwan XII tahun 1988-1989 yang dilaksanakan di Kabupaten Garut.

Ratusan alumnus Seba Polri Angkatan 7 dan Sepolwan XII tahun 1988-1989 melaksanakan reuni atau silaturahmi dengan melaksanakan kegiatan penghijauan. Kegiatan dilaksanakan di sejumlah titik di Garut dengan harapan Garut bisa lebih hijau sehingga lebih nyaman dan indah.

Salah seorang alumnus, AKP Wien Christianingsih, menyebutkan kegiatan reuni sudah menjadi agenda rutin. Namun konsepnya lebih ke silaturahmi dengan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Termasuk reuni yang kali ini digelar di Garut.

Baca Juga: Pembagian 1000 Bungkus Nasi dan Polisi Bersih-bersih Jalanan Warnai Peringatan Hari Santri Nasional di Garut

"Kebetulan dalam kegiatan silaturahmi dan reuni tahun ini, Garut yang terpilih menjadi tempat berkumpul serta pelaksanaan kegiatan. Kami akan laksanakan kegiatan penanaman pohon di sejumlah titik," ujar perwira yang saat ini menjabat sebagai Kasi Hukum Polres Garut ini.

Disebutkannya, penanaman pohon di antaranya dilaksanakan di sepanjang Jalan Ibrahim Adjie, Tarogong Kaler. Tempat ini dianggap layak karena merupakan jalan baru sehingga belum terdapat banyak pepohonan.

Kegiatan ini menurut Wien juga dilaksanakan untuk memperingati hari lahirnya Seba 7 dan Sepolwan XII. Tujuan utamanya untuk mengingatkan bahwa mereka telah mengabdi di kepolisian selama 34 tahun.

Baca Juga: Mengenal Rumput Vetiver Si Pencegah Erosi, Panjang Akarnya Bisa Mencapai 5 Meter

Wien mengatakan, ada 200 bibit pohon yang akan ditanam dalam kegiatan silaturahmi Seba 7 dan Sepolwan XII di Garut ini. Ada berbagai jenis pohon yang akan ditanam, salah satunya pohon mangga.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x