Sebanyak 400 Pembalap dari 23 Provinsi Ikuti Kejurnas Balap Sepeda ICF Nasional Championship 2021 di Garut

23 Oktober 2021, 22:26 WIB
Bupati Garut, Rudy Gunawan naik Dodombaan di sela-sela acara pembukaan Kejurnas Balap Sepeda ICF Nasional Championship 2021 di SOR Ciatueul Garut, Sabtu 23 Oktober 2021.* /kabar-priangan.com/ Dindin Herdiana/

KABAR PRIANGAN - Sedikitnya 400 atlet balap sepeda mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Balap Sepeda ICF Nasional Championship 2021 yang berlangsung di Garut dari 23 hingga 27 Oktober 2021.

ke 400 atlet ini berasal dari 23 Provinsi se Indonesia yang bertanding di kelas road bike, MTB, dan cross country.

“Saya mewakili PB ISSI secara resmi membuka Kejurnas balap sepeda ini,” ucap Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sepeda Sport Indonesia (PB ISSI) Andrianto Soedjarwo, dalam acara pembukaan di Gedung Art Center, Kawasan SOR Ciateul, Garut, Sabtu 23 Oktober 2021.

Baca Juga: Persib Duduki Peringkat 2 Setelah Kandaskan PSS Sleman dengan Skor Telak 4-2

Dia mengucapkan terimakasih kepada para atlet, official dan beberapa pihak lainnya atas diselenggarakannya Kejurnas Balap Sepeda ini.

Andrianto pun secara khusus mengucapkan terimakasih kepada Kabupaten Garut yang telah menjadi tuan rumah.

Ia menuturkan, Kejurnas ini merupakan hal yang dirindukan setelah 2 tahun sempat terhenti karena adanya masa pandemi Covid-19.

Baca Juga: Kernet Kaget, Penumpang Ditemukan tak Bernyawa di Bus Budiman Jurusan Bekasi Pangandaran

“Kejurnas ini sangat kami rindukan karena sudah vakum 2 tahun. Pandemi covid-19 harus diakhiri, dan Kabupaten Garut  bersama-sama PB ISSI ICF telah membuktikannya melalui event nasional ini," ucapnya.

Bupati Garut Rudy Gunawan mengucapkan selamat datang kepada para peserta, ofisial, dan tamu lainnya.

Ia berharap event ini merupakan kebangkitan dan optimisme melawan musuh yang tidak terlihat tetapi nyata, yaitu virus corona.

Baca Juga: Jasad dengan Kepala Tebungkus Kantong Kresek di Kalipucang Ternyata Warga Kota Tasikmalaya

“Kami ucapkan selamat datang kepada ofisial, peserta yang mengikuti Kejurnas balap sepeda di Kabupaten Garut. Tentu saya berharap ini merupakan kebangkitan kita dan optimisme kita melawan virus corona,” ujar bupati.

Ia menyebutkan, pelaksanaan kejurnas balap sepeda di Kabupaten Garut ini  dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat serta patuh terhadap Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) terkait PPKM Level 3.

Bupati menyebutkan, kegiatan ini merupakan salah satu penghormatan dari Kabupaten Garut sebagai tuan rumah Kejurnas Balap Sepeda ICF National Championship 2021.

Baca Juga: Pemeran Wanita Video Lele 13 Detik Berikan Klarifikasi. Lele PUBG dan Pacarnya Lapor Polisi

“Mohon maaf, seandainya ada kekurangan dari pemerintah daerah dan TNI, Polri dalam memberikan penyambutan, ini adalah sepatah kata sebagai penghormatan kami sebagai tuan rumah yang dipercayai oleh PB ISSI untuk kejuaraan nasional di masa pandemi ini,” ujarnya.

Acara ini turut dihadiri Danrem 062 Tarumanagara, Kol. Inf Kosasih, Dandim 0611 Garut, Letkol. CZI. Deni Iskandar, Kapolres Garut, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, dan undamgan lainnya. Kegiatan ini

turut disiarkan langsung melalui live streaming YouTube milik Pemkab Garut, Garutkab TV. Acara dilengkapi dengan penampilan kesenian dari Disparbud Garut, dan Bazar UMKLM Disprindag, Diskop, dan instansi lainnya.***

Editor: Zulkarnaen Finaldi

Tags

Terkini

Terpopuler