Doa Mohammed Rashid Terjawab, Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia Setelah Hajar Nepal 7-0  

15 Juni 2022, 08:05 WIB
Mantan Pemain Persib, Mohammed Rashid yang memperkuat Timnas Palestina ikut mendoakan agar Timnas Indonesia pun lolos ke Piala Asia. Dan Doanya terjawab karena Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Nepal 7-0. sehingga lolos ke Piala Asia.* /instagram.com/@timnasindonesiainfo/

 

KABAR PRIANGAN – Timnas Indonesia akhirnya lolos ke Piala Asia setelah membantai Nepal dengan skor telak 7-0 pada Babak Kualifikasi Grup A yang digelar di Stadion Internasional Jabel Al Ahmad Kuwati, Rabu 15 Juni 2022 dini hari.

Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia, menyusul Jordania dan Palestina yang sebelumnya pun telah lolos. Jordania mengalahkan Kuwait 3-0, sementara Palestina mengalahkan Philipina 4-0.

Lolosnya Timnas Indonesia ke Piala Asia ini menjadi hal yang ditunggu-tunggu setelah penantian selama 15 tahun lamanya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2023 Setelah Pesta Gol 7-0 ke Gawang Nepal

Namun dibalik lolosnya Timnas Indonesia ke Piala Asia, ternyata ada cerita lain di balik itu.

Adalah sosok Mohammed Rashid, pemain Palestina yang juga ternyata ikut mendoakan agar Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia, menyusul Palestina.

Doa itu dilontarkan Mohammed Rashid, mantan gelandang serang Persib yang saat ini memperkuat Timnas Palestina.

Baca Juga: Channel YouTube Persib Bandung Diretas. Dipakai Live Streaming Kripto oleh Orang Russia, Benarkah?

Usai Palestina memastikan lolos ke Piala Asia, Mohammed Rashid yang kerab disapa Habibi oleh para pemain Persib ini mendoakan agar Indonesia pun lolos ke Piala Asia.

Dikutip dari akun instagram @timnasindonesiainfo, disebutkan bahwa Palestina memastikan diri lolos ke Piala Asia setelah menaklukan Filipina dengan skor telak 4-0.

Sang pemain, Mohammed Rashid ikut mendoakan Timnas Indonesia menyusul ke Piala Asia.

Baca Juga: LIVE Kualifikasi Piala Asia 2023 Timnas Indonesia vs Nepal. Ini Jadwal Acara Indosiar Rabu 15 Juni 2022

"Timnas Palestina ke Piala Asia. Ini buat semua fans yang mendukung kami dari manapun," tulis Mohammed Rashid di akun Instagram pribadinya.

"Juga buat kepada rekan-rekan saya dari Indonesia. Saya menerima banyak pesan dan tugas kami telah selesai. Insyaallah Indonesia juga akan lolos kualifikasi," lanjut tulisannya.

Dan ternyata, doa dari mantan pemain Persib ini terwujud. Timnas Indonesia berhasil melenggang ke Piala Asia setelah mengalahkan Nepal dengan kemenangan telak 7-0.

Baca Juga: Ini Dia Daftar Pemain Asal Garut yang Sukses di Tingkat Nasional. Dari Adeng Hudaya hingga Yandi Sofyan

Lolosnya Indonesia ke Piala Asia ini tentunya akan menjadi reuni bagi dua pemain Persib, yaitu Marc Klok dan Mohammed Rashid alias Habibi.

Marc Klok yang saat ini masih bermain untuk Persib, akan memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia ini.

Sementara Mohammed Rashid yang bermain untuk Persib di musim Liga 1 2021/2022, akan memperkuat Timnas Palestina di Piala Asia.

Baca Juga: Unggah Foto Putrinya Saat Peluk Peti Jenazah Eril, Atalia Praratya: Ya Allah Kuatkanlah Teteh Zara

Di akun instagram Mohammed Rashid, @Moerashid95, Marc Klok pun memberikan ucapan selamat kepada kerabatnya itu atas prestasi Palestina yang telah duluan lolos ke Piala Asia.

“Well done brother,” tulis Marc Klok di akun instagram @Moerashid95.

Kontan saja, komentar Marc Klok ini langsung mendapatkan banyak komentar dan dukungan dari pendukung timnas.

Baca Juga: Tenaga Honorer Indonesia Ancam Golput di Pemilu 2024. Alasannya, Kecewa dengan Janji Anggota Dewan

@marcklok Let's go to Asia cup together,” tulis pemilik akun soem_279.

“@marcklok tuntaskan klok! , jutaan umat Indonesia rela begadang demi lihat timnas lolos AFC! come on garuda????,”tulis @_rizallsaputra.

“@marcklok nnti ketemu Habibi lah????,” tulis pemilik akun @hendra_nurcahya17.***

Editor: Zulkarnaen Finaldi

Tags

Terkini

Terpopuler