Peluang Persib Geser Arema FC Terbuka Lebar. Robert Alberts Janjikan Maung Bandung Tampil Maksimal

- 25 Februari 2022, 08:22 WIB
Henhen Herdiana menjalani latihan resmi. Persib akan menghadapi Persela pada pekan ke 27 pada Jumat, 25 Februari 2022. Persib berpeluang besar untuk menggeser Arema FC.*.*
Henhen Herdiana menjalani latihan resmi. Persib akan menghadapi Persela pada pekan ke 27 pada Jumat, 25 Februari 2022. Persib berpeluang besar untuk menggeser Arema FC.*.* /PERSIB.co.id/Barly Isham/

KABAR PRIANGAN - Peluang Persib untuk menggeser Arema FC saat ini terbuka lebar setelah Singo Edan kalah 0-1 dari Persebaya pada laga ke 27.

Dengan hasil itu, Arema berada di posisi ke 2 klasemen dengan poin 55 dari 27 kali main. Sementara Persib berada di posisi ke 3 dengan poin 53 dari 26 laga yang telah dimainkan.

Malam nanti, Persib akan bertanding melawan Persela Lamongan. Jika menang, maka poin Persib menjadi 56 dan bisa menggeser Arema FC di posisi ke dua.  

tadi malam, Bali United yang semula berada di posisi kedua, berhasil menggeser Arema FC setelah berhasil mengalahkan Persipura 4-1.

Baca Juga: Chelsea vs Liverpool Final Carabao Cup: Duel Dua Klub Raksasa Inggris yang Sedang 'On Fire'

Bali United langsung melejit ke posisi puncak klasemen dengan torehan 57 poin. Sementara Arema berada di posisi ke dua dengan torehan 55 poin dari 27 laga yang telah dimainkan.

Makanya, pertandingan malam ini melawan Persela menjadi peluang yang sangat besar bagi Persib untuk menempel Bali United.

Jika pada pertandingan nanti Persib berhasil meraih poin penuh, maka dari 27 laga yang dimainkan, Persib akan mendapatkan poin 56, terpaut 1 poin dari Bali United.

Baca Juga: Mantan Wali Kota Tasikmalaya Kembali Diperiksa KPK, Sebagai Saksi TPK Dugaan Korupsi Pengurusan DAK 2018

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x