Timnas Indonesia Gagal Melaju ke Final SEA Games 2022. Bertemu dengan Malaysia Perebutkan Medali Perunggu

- 19 Mei 2022, 23:25 WIB
Pemain Timnas, Saddil Ramdani berusaha melewati pemainThailand. Dalam pertandingan SEA Games 2022 ini, Timnas kalah 0-1.*
Pemain Timnas, Saddil Ramdani berusaha melewati pemainThailand. Dalam pertandingan SEA Games 2022 ini, Timnas kalah 0-1.* /instagram.com/@timnas.indonesia/

KABAR PRIANGAN - Ambisi Timnas Indonesia U-23 untuk bisa melenggang ke final SEA Games 2022 tak kesampaian setelah dikandaskan Thailand 0-1 dalam Semifinal Sepak Bola SEA Games 2022, Kamis 19 Mei 2022.

Dalam laga Semi Final Sepak Bola SEA Games 2022 yang digelar di Stadion Thien Truong, Timnas Indonesia kalah melalui gol satu-satunya Thailand yang diciptakan oleh Weerathep Pomphan.

Dengan hasil ini, maka Timnas Indonesia akhirnya akan berhadapan dengan Timnas Malaysia untuk memperebutkan medali perunggu Sepak Bola SEA Games 2022.

Baca Juga: 10% Data Vaksinasi Calhaj Asal Kota Tasikmalaya Tak Terinput. Mereka Dianggap Belum Divaksin Dosis Lengkap

Sementara di partai final Sepak Bola SEA Games 2022 akan berhadapan antara Timnas Vietnam sebagai tuan rumah dan Timnas Thailand.

Dalam pertandingan semi final SEA Games 2022, Timnas Indonesia U-23 tampil mendominasi permainan saat laga awal.

Serangan demi serangan dilancarkan Egy Maulana Vikri dkk. Bola lebih didominasi oleh para pemain Garuda Muda.

Baca Juga: Siaran Langsung Liga Inggris Chelsea vs Leicester City di SCTV. Simak Jadwal Acara SCTV Jumat 20 Mei 2022

Bahkan di menit 10, Timnas Indonesia nyaris mencetak gol lewat tendangan bebas Egy yang diarahkan ke daerah kotak penalti Thailand.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x