Liga 1 Akhir Pekan Ini: Bentrok Persib Vs Persebaya, Strategi Rotasi Luis Milla Siasati Sistem Gelembung

- 9 Desember 2022, 21:14 WIB
Pelatih Persib Bandung Luis Milla. Persib vs Persebaya dalam lanjutan Liga 1 2022 2023, Sabtu 10 Desember 2022.*
Pelatih Persib Bandung Luis Milla. Persib vs Persebaya dalam lanjutan Liga 1 2022 2023, Sabtu 10 Desember 2022.* /persib.co.id/

KABAR PRIANGAN - Pertandingan dua tim besar eks Perserikatan, Persib Bandung melawan Persebaya Surabaya, bakal berlangsung pada pekan ke-13 Liga 1 2022 2023 di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu 10 Desember 2022.

Laga Liga 1 Persib vs Persebaya pada akhir pekan ini akan disiarkan langsung Indosiar dan Vidio pukul 15.00 WIB.

Bagi kedua tim, kemenangan penting diraih dalam upaya memperbaiki peringkat klasemen sementara. Saat ini Persib menempati peringkat delapan Liga 1 dengan 19 poin dari 11 pertandingan.

Baca Juga: Perempat Final Piala Dunia 2022: Belanda Vs Argentina, Rebutan Tiket Semi Final Antara Dua Raksasa Sepak Bola

"Maung Bandung" menang enam kali, seri satu kali, dan kalah empat kali, dengan selisih gol 22-22. Pertandingan terakhir, Persib menang telak atas Persik Kediri skor 3-0, Rabu 7 Desember 2022.

Adapun Persebaya kini menempati peringkat 10 dengan 16 poin dari 12 pertandingan. "Bajul Ijo" menang lima kali, seri satu kali, dan kalah enam kali dengan selisih gol 14-16. Persebaya juga sedang dalam performa bagus setelah dalam laga terakhir, Selasa 6 Desember 2022, menang tipis atas Barito Putera 3-2.

Menghadapi laga ini Pelatih Persib Luis Milla mengatakan timnya siap meraih kemenangan. Meski hanya punya waktu tiga hari persiapan, skuadnya dalam kondisi prima. Ia juga menilai, mental pemainnya sangat bagus menjelang pertandingan melawan Persebaya.

Baca Juga: Dari Workshop SPS: Media Digital Diharapkan Mengangkat Konten yang Berinovasi dan Mengedukasi

“Kami siap bertanding, tidak ada masalah untuk pemain. Kami semua bertekad melanjutkan tren
positif setelah lawan Persik kemarin,” kata Milla kepada wartawan dalam jumpa pers, Jumat 9 Desember 2022, dilansir laman klub.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x