Timnas Indonesia U 20 Vs Uzbekistan Malam Ini, Garuda Nusantara Lolos ke Babak Selanjutnya atau Angkat Koper!

- 7 Maret 2023, 20:09 WIB
Timnas Indonesia U 20 akan menghadapi Uzbekistan U 20 dalam Grup A Piala AFC U 2023 di Stadion Stadion Istiqlol, Fergana, Selasa 7 Maret 2023 malam WIB ini.*   
Timnas Indonesia U 20 akan menghadapi Uzbekistan U 20 dalam Grup A Piala AFC U 2023 di Stadion Stadion Istiqlol, Fergana, Selasa 7 Maret 2023 malam WIB ini.*   /PSSI/

KABAR PRIANGAN - Animo besar para pecinta sepak bola Tanah Air apakah bisa melihat tim kesayangannya Timnas Indonesia U 20 bertanding lagi dalam ajang Piala AFC U 20 2023 atau harus mengemas koper pulang kampung lebih awal, akan ditentukan malam ini saat laga ketiga atau terakhir Grup A melawan tuan rumah Uzbekistan di Stadion Stadion Istiqlol, Fergana, Selasa 7 Maret 2023.

Meski tuan rumah lebih diunggulkan, Timnas Indonesia U 20 wajib menang bahkan lebih bagus lagi dengan margin skor dua gol agar lolos ke babak perempat final. Indonesia yang dalam dua laga sebelumnya dikalakan Irak skor 0-2 dan menang tipis 1-0 atas Suriah kini menempati peringkat tiga dengan 3 poin, di bawah peringkat pertama Uzbekistan (6 poin), disusul Irak di peringkat kedua (3), dan juru kunci Suriah (0).

Walaupun Timnas Indonesia U 20 sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia U 20 2023 karena tiket otomatis sebagai tuan rumah, namun skuad Garuda Nusantara bertekad memenangi laga ini. Posisi Indonesia yang sudah lolos tersebut berbeda dengan kontestan 15 negara lainnya, karena supaya lolos ke Piala Dunia U 20 2023 di Indonesia mereka setidaknya harus menembus semifinal sesuai kuota untuk Asia yakni empat negara.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U 20 Vs Uzbekistan, Habis-habisan! Ini Klasemen yang Menentukan 3 Negara

Menghadapi pertandingan penting ini Pelatih Timnas Indonesia U 20 Shin Tae-yong mengaku  sudah melakukan evaluasi terhadap kekurangan dari tim dari dua laga sebelumnya. "Hasil melawan Irak memang tidak baik, tapi hasil melawan Suriah baik," ujarnya dilansir laman PSSI, Senin 6 Maret 2023.

Ia juga menilai laga melawan Uzbekistan tampaknya akan paling sulit. Menurutnya, Uzbekistan lawan yang kuat, terlebih sudah mengantongi dua kemenangan dan sebagai tuan rumah. Walau demikian ia percaya kondisi pemainnya tak masalah.

"Kondisi pemain tidak ada masalah meski sedikit capek karena harus melakukan perjalanan ke Fergana dari Tashkent (dua kota lokasi stadion tempat bertanding, Red). Kami sudah adaptasi di sini dengan baik,” ujar Shin Tae-yong seraya memohon dukungan dari warga Indonesia supaya menenangi laga ini.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x