Hasil Timnas Indonesia vs Vietnam 1-0, Skuad Garuda Melonjak ke Posisi 2 Gusur Tim Tamu, Ini Klasemen Grup F

- 21 Maret 2024, 23:18 WIB
Pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri mencetak gol sehingga Indonesia menang 1-0 atas Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis 21 Maret 2024 malam.*/Instagram/@timnas.indonesia
Pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri mencetak gol sehingga Indonesia menang 1-0 atas Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis 21 Maret 2024 malam.*/Instagram/@timnas.indonesia /

KABAR PRIANGAN - Timnas Indonesia memenuhi ambisi mengalahkan Vietnam pada pertandingan ketiga Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F dengan skor 1-0 (0-0) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis 21 Maret 2024 malam WIB. Gol semata wayang yang membuat Skuad Garuda meraih poin penuh diciptakan Egy Maulana Fikri menit ke-52.

Hasil ini selain membuat peringkat Timnas Indonesia melonjak dua tingkat dalam klasemen sementara Grup F, juga menjadi modal saat leg kedua melawan musuh yang sama. Pertandingan Vietnam vs Timnas Indonesia selanjutnya akan berlangsung lima hari kemudian di My Dinh National Stadium, Hanoi, Selasa 26 Maret 2024.

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Vietnam, Tanpa 6 Pemain Pilar Termasuk Asnawi, Shin Tae-yong dan Walsh Tetap Optimistis

Vietnam Tergusur

Dengan posisi runner up tersebut Timnas Indonesia pun berpeluang lolos ke babak selanjutnya lantaran hanya dua tim yakni juara dan runner up grup yang lolos. Saat ini dalam klasemen sementara Grup F, Skuad Garuda menempati posisi kedua dengan poin 4. Dari tiga pertandingan,  tim asuhan Shin Tae-yong mengemas satu kali menang, satu kali seri, dan satu kali kalah dengan selisih gol -3 (3-6).

Irak masih menjadi pemuncak klasemen dengan poin 6 dari dua pertandingan yang seluruhnya menang selisih gol 5 (6-1). Vietnam yang sebelumnya di peringkat kedua tergusur oleh Indonesia menjadi peringkat ketiga. Dari tiga pertandingan, Nguyen Force mengoleksi poin 3 hasil satu kali menang dan dua kali kalah selisih gol 0 (2-2).

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Vietnam, Keuntungan Ganda Jika Skuad Garuda Menang 2 Leg, Peringkat FIFA Melonjak Drastis!

Irak vs Filipina dini hari nanti

Filipina juga turun dari peringkat ketiga ke juru kunci mengemas poin 1, tetapi selisih gol lebih bagus dibandingkan Indonesia yaitu -2 (1-3). Pertandingan ketiga Irak menjamu Filipina bakal berlangsung di Stadion Internasional Basra, Jumat 22 Maret 2024 Pukul 02.00 WIB. Sedangkan laga keempat mereka Filipina menjamu Irak pada Selasa 26 Maret 2024 Pukul 18.00 WIB.

Karena itu peringkat Indonesia pada dini hari nanti bisa saja tergeser Filipina, jika tim yang perkuat pemain Persib Bandung Kevin Ray Mendoza dan eks Persib Daisuke Sato itu bisa menang di depan publik Irak berapa pun skornya.

Baca Juga: Antusiasme Warga Non-Muslim dalam Berburu Takjil Sambil Ngabuburit, Meriahkan Suasana Ramadhan 1445 H

Namun mengingat reputasi kedua tim dan peringkat FIFA yang jauh berbeda terlebih bertanding di Irak, kemungkinan setidaknya hingga Match 3 Grup F ini Indonesia dapat aman di peringkat kedua.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x