Keren! Asep Sumantri Mantan Pemain dan Pelatih Persib Bandung Asal Panjalu Ciamis Raih Gelar Doktor

- 13 Juni 2024, 22:35 WIB
Eks Pemain Persib Bandung Asep Sumantri meraih gelar Doktor Ilmu Sosial Universitas Pasundan Bandung.*/Persib.co.id/Dok. Asep Sumantri
Eks Pemain Persib Bandung Asep Sumantri meraih gelar Doktor Ilmu Sosial Universitas Pasundan Bandung.*/Persib.co.id/Dok. Asep Sumantri /

KABAR PRIANGAN - Prestasi membanggakan diraih Asep Sumantri. Mantan pemain dan pelatih Persib Bandung tersebut membuktikan kesuksesan prestasinya di bidang olahraga berbanding lurus dengan keberhasilan dalam bidang akademis.

Hal itu diketahui setelah Asep Sumantri memperoleh gelar doktor usai berhasil melewati sidang terbuka promosi Program Doktor Ilmu Sosial di Kampus Pascasarjana Universitas Pasundan Bandung, Rabu, 12 Juni 2024. Pria keturunan Kecamatan Panjalu Kabupaten Ciamis yang mengantarkan Persib Bandung menjadi juara Kompetisi Divisi Utama Perserikatan 1989 1990 dan 1993/1994 serta Liga Indonesia 1994/1995 tersebut dinyatakan lulus dengan predikat memuaskan.

Baca Juga: Persib Bandung Juara BRI Liga 1 2023 2024 Dibahas Media-media Italia, Stefano Beltrame: Di Sini Semua Senang

Selama kariernya, selain sebagai pemain di tim senior Persib, Asep juga pernah menjabat pelatih kepala di kelompok usia yakni Persib U18 dan Persib U21. Ia membawa Persib U21 menjuarai Piala Suratin Jawa Barat. Asep juga menjadi asisten pelatih Persib Senior pada tahun 2012-2017.

Asep Sumantri Asisten Pelatih Djanur Saat Persib Juara LSI 2014 

Bagi Asep, pendidikan hal yang sangat penting. Tak heran, setelah memutuskan gantung sepatu sebagai pemain pada tahun 1996, asisten pelatih Djadjang Nurdjaman saat Persib menjuarai Liga Super Indonesia 2014 tersebut fokus menyelesaikan studinya.

Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Babak Kualifikasi Piala Asia U20 2025! Timnas Indonesia Gabung Negara-negara Ini di Grup F

Asep menyadari saat masih aktif bermain sepak bola, pendidikannya tak maksimal. "Waktu aktif main bola, pendidikan merupakan hal yang tertinggal. Meskipun begitu saya tetap merasa pendidikan itu penting," ujar Ujeb, sapaan akrabnya, dilansir laman Persib, Kamis 13 Juni 2024.

Asep Sumantri Ikuti Jejak Himendra Wargadibrata dan Ganjar Nugraha

Ditambahkan Asep, dirinya mempunyai tiga prinsip dalam hidup yaitu mencari ilmu, memahami ilmu dan mengamalkan ilmu tersebut. "Hal itu pula yang mendorong saya menyelesaikan S3 ini,” tuturnya.

Baca Juga: Selebrasi Knee Slide Thom Haye Seusai Timnas Indonesia Bobol Filipina, Lupa Mainnya Bukan di Liga Belanda

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah