5 Tempat Wisata Kuliner Viral di Bandung yang Murah Meriah Melimpah. Harga Kaki Lima Rasa Hotel Bintang Lima!

26 Januari 2023, 11:37 WIB
Spicywon yang jajanannya enak, harganya murah tapi porsinya melimpah. /Instagram/@kulinerteruz/

KABAR PRIANGAN - Bandung terkenal mempunyai tempat wisata kuliner yang beragam dan unik, bahkan para influencer pun tertarik untuk membuat konten hingga tempat tersebut menjadi viral.

Saat ini wisata kuliner yang digandrungi anak muda yakni bertema street food atau jajanan kaki lima yang murah meriah dan melimpah.

Mereka menyukai jajanan kaki lima karena selain mudah dijangkau, harganya pun bersahabat tapi rasanya bak makanan di hotel bintang lima.

Baca Juga: Cara Mencari Saluran Channel TV Digital Sharp, Samsung, dan Akari tanpa Set Top Box, Ini Langkahnya!

Lantas kuliner kaki lima apa saja yang viral dan unik di Bandung? Yuk kita simak deretan tempatnya di bawah ini!

1. Mie Kocok Tulang Mekarwangi

Mie kocok yang selalu menghabiskan 100 kilogram tulang iga sapi dan ratusan porsi mie kocok khas Bandung ini berada di Jalan Mekarwangi Bandung.

Mie, toge, kikil, dan tulang yang masih ada dagingnya bisa kamu cicipi mulai dari harga 37 ribu rupiah.

Baca Juga: Zodiak Hari Ini, Kamis 26 Januari 2023: Jangan Mencari Terlalu Jauh Aries, Teman Dekatmu Ternyata Naksir Kamu!

Kuahnya yang agak cair namun rasa rempahnya tidak diragukan medok dan berkaldu gurih dan wangi khas sapi. Kamu pasti ketagihan!

2. Bacimut (Baso Aci Imut)

Keunikan dari Bacimut Bandung ini yakni baso aci goreng yang diberi toping mirip dengan hidangan khas Eropa yakni Pizza.

Baso Aci Imut yang viral dari tahun 2018 ini berada tepat di sebrang Toko Tamim 54 Bandung.

Baca Juga: Puluhan Siswa asal Sumedang dan Cirebon Digiring ke Mapolres

Setelah baso acinya selesai digoreng, kamu bisa menyaksikan abangnya menambahkan saus tomat ditambah dengan tumisan sosis dan nanas yang gurih segar dan diberi taburan keju mozarela yang kemudian di torch.

Beuh, mantapnya sampai ke ubun-ubun deh pokoknya! Kamu yang ingin mencicipi baso aci rasa pizza ini cukup merogoh kocek sebesar 22 ribu rupiah.

3. Spicywon

Spicywon viral karena konsepnya mengusung Korean streetfood atau jajanan kaki lima Korea.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain PSS Sleman vs Arema FC di BRI Liga 1, Lengkap dengan Head to Head Kedua Tim

Ada topokki, corndog, odeng, ramyun, daechang atau usus sapi yang sekarang ini tengah viral bisa kamu temukan di Spicywon.

Mulai dari 10 ribu rupiah kamu bisa menikmati jajanan khas Korea yang berlokasi di Jalan Bojongsoang No. 87 Kabupaten Bandung.

4. Steak Warjo

Steak ada di warteg? Tentu saja ada jika kamu mengunjungi Warteg Warjo yang menyediakan aneka jenis steak khas hotel bintang lima.

Baca Juga: Viral Motor RX King Ditemukan Tergeletak di Kebun Tanpa Ada Pemiliknya, Hebohkan Warga Kepel Cisaga Ciamis

Ternyata pemilik warteg steak ini dulunya chef, tak heran bila cita rasa steaknya enak dan cocok di setiap lidah penikmatnya.

Warungnya selalu ramai karena meskipun tema hidangannya steak, namun dalam segi harga kamu tak usah panik karena mulai dari 30 ribuan kamu bisa nikmati steak enak ini.

Tingkat pedasnya kamu bisa sesuaikan mulai dari level 1 hingga 5 dan uniknya lagi sebelum digrill, sapinya dicelupkan terlebih dahulu ke telur yang sudah dikocok. Mantap banget!

Baca Juga: Zodiak Hari Ini, Kamis 26 Januari 2023: Taurus Mungkin akan CLBK, Jangan Tergesa-gesa Ambil Keputusan!

5. Gyukatsu

Kamu si tim makanan mewah tapi murah meriah dan melimpah datang saja ke Gyukatsu Bandung.

Dagingnya tebal dan juicy juga gurih dari kejunya bakalan bikin kamu ketagihan. Ditambah dengan sausnya yang dominan manis.

Kamu bisa nambah nasi dan minuman sepuasnya kamu gratis tanpa dipungut biaya tambahan.

Baca Juga: Saksikan 16 Besar Indonesia Masters 2023 Live di MNCTV. Simak Jadwal Acara MNCTV Kamis 26 Januari 2023

Suasananya yang tendaan berasa sedang makan di street food gitu. Asyik banget kan!

Itulah tadi lima tempat wisata kuliner viral di Bandung yang enak dan harganya murah meriah juga porsinya yang melimpah.

Selamat mencoba.***

Editor: Dede Nurhidayat

Tags

Terkini

Terpopuler