3 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di Tasikmalaya, Suasanya Adem Pisan! Dari Nini Anteh hingga Saung Ranggon

- 9 Mei 2024, 19:00 WIB
Rekomendasi tempat wisata kuliner Kata Tasikmalaya ada Saung Ranggon di Indihiang, suasananya adem pisan.*/Instagram/saung.ranggon
Rekomendasi tempat wisata kuliner Kata Tasikmalaya ada Saung Ranggon di Indihiang, suasananya adem pisan.*/Instagram/saung.ranggon /

KABAR PRIANGAN - Kota Tasikmalaya dikenal karena keberagaman kuliner yang terus berkembang, dengan beragam tempat makan seperti rumah makan, restoran, kafe, dan sebagainya. Masing-masing menawarkan cita rasa dan karakteristik unik. Jelas sekali, Tasikmalaya menjadi destinasi wisata kuliner yang sangat populer.

Dalam suasana yang hangat dan memikat, Kota Tasikmalaya terus memukau dengan kekayaan kuliner dan suasana yang menyegarkan bagi para pengunjungnya. Berikut ini adalah tiga rekomendasi tempat wisata kuliner yang tak boleh dilewatkan di Kota Tasikmalaya, di mana kamu dapat menikmati hidangan lezat sambil menikmati udara yang segar dan suasana yang menyenangkan. Penasaran? Berikut selengkapnya.

3 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di Tasikmalaya

1. Nini Anteh Warung Sangu Tasik

Restoran khas Sunda ini berlokasi di sebuah bangunan tua peninggalan Belanda yang dipercantik dengan dekorasi yang mempersembahkan nuansa zaman dahulu dengan apik. Makananya juga disajikan dalam sistem prasmanan. Jadi kamu bisa puas memilih beragam hidangan yang sesuai selera.

Baca Juga: Saung Gunung Jati, Tempat Bukber di Tasikmalaya yang Cocok Bagi Kamu yang Mencari Menu Makanan Khas Sunda!

Salah satu menu andalannya adalah ikan bakar dengan sambal kecap yang terkenal lezat. Harga makanan disini juga relatif murah kamu hanya perlu membayar sekitar Rp25.000 per porsi untuk satu orang. Jika kamu berniat berkunjung ke Nini Anteh, lokasi restoran ini terletak di Jalan Dewi Sartika Nomor 14, Empangsari, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

2. Soto Ayam Patamuran

Jika kamu berkunjung ke Tasikmalaya, pastikan untuk mencicipi soto ayam Patamuran yang terkenal. Warung makan ini terletak di Jalan Pataruman, Yudanagara, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, dan telah menjadi ikon sejak tahun 1960-an.

Baca Juga: 8 Tempat Wisata Kuliner di Sumedang yang Hits, Pilih Rumah Makan Saung Teko atau Bugen Pizza?

Di sini, kamu dapat memilih berbagai jenis isian untuk sotonya, mulai dari paha, ceker, dada, ati ampela, kepala, hingga kulit ayam. Soto ayam Patamuran begitu istimewa karena penggunaan daging ayam kampung yang khas dan disajikan dalam kuah soto yang kaya rempah. Hidangannya selalu disajikan dalam keadaan hangat, menambah kelezatan di setiap gigitan.

3. Rumah Makan Saung Ranggon

Rumah Makan Saung Ranggon merupakan tempat makan yang memiliki area yang luas dan unik, suasana alamnya yang bikin adem membuat kamu akan nyaman bila berlama-lama di tempat makan ini. Kamu juga dapat menikmati hidangan di saung-saung yang dikelilingi oleh kolam, serta menikmati pemandangan sawah dan kereta api yang melintas.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah