Libur Akhir Pekan di Pangandaran, Objek Wisata Citumang Parigi Diserbu Pengunjung, Lebih Ramai dari Nataru

- 15 Januari 2023, 14:45 WIB
Ratusan Pengunjung asyik berwisata body rafting di Objek Wisata Citumang, Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu 14 Januari 2023.*
Ratusan Pengunjung asyik berwisata body rafting di Objek Wisata Citumang, Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu 14 Januari 2023.* /kabar-priangan.com/ Kiki Masduki/

KABAR PRIANGAN - Objek Wisata Citumang di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, masih menjadi primadona para wisatawan untuk menikmati liburan akhir pekan ini.

Selain menyajikan pemandangan alam yang indah, para wisatawan atau pengunjung juga bisa menikmati fasilitas yang ada di Objek Wisata Citumang.

Sungai Citumang berlokasi di Desa Bojong, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran. Pantauan kabar-priangan.com/ Harian Umum Kabar Priangan di Objek Wisata Citumang, Sabtu 14 Januari 2023, banyak wisatawan atau pengunjung dari berbagai daerah.

Baca Juga: Gubernur Jabar Resmikan Proyek Penataan dan Revitalisasi Situ Gede, Ridwan Kamil: Tolong Bangunkan Hotel Juga!

Pihak Pengelola Objek Wisata Citumang, Eris Rusnandar, mengatakan, pada akhir pekan ini Objek Wisata Citumang sangat ramai dikunjungi wisatawan dibanding liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) kemarin.

"Hari ini kurang lebih ada 500 pengunjung yang datang ke Objek Wisata Citumang, kalau Nataru kemari sangat sepi, saya menduga karena isu hoaks yang menghantam Kabupaten Pangandaran," kata Eris saat diwawancara, Sabtu 14 Januari 2023.

Objek Wisata Citumang memiliki aliran air sungai yang jernih dengan debit air yang sedang. Tak heran Citumang disebut sebagai kawasan body rafting terbaik di Pangandaran. Selain itu, untuk mengantisipasi kecelakaan di sungai, pihaknya mengadakan pelayanan dari tenaga kesehatan dan tim penyelamat.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner di Bandung yang Murah Meriah Tapi Rasanya Gak Murahan, Yuk Cobain!

Adapun harga tiket masuk di Objek Wisata Citumang cukup murah. Per orang weekday Rp 20.000 dan weekend Rp 25.000. "Saya bersyukur pada akhir pekan ini, kunjungan ke Objek Wisata Citumang mengalami lonjakan yang sangat tinggi, dan saya berharap jangan ada hoaks lagi," ujarnya.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x