Rekomendasi 8 Apartemen di Bandung: Cocok untuk Liburan Malam Tahun Baru, Ada Pemandangan City Light Cantik

- 6 November 2023, 11:10 WIB
Pemandangan city light dan kembang api saat pergantian tahun baru di salah satu apartemen  di Bandung.
Pemandangan city light dan kembang api saat pergantian tahun baru di salah satu apartemen di Bandung. /Instagram.com/@erikahomestay/

KABAR PRIANGAN - Kamu bisa memilih akomodasi apartemen untuk penginapan atau staycation ketika berada di Kota Bandungi. Karena selain memiliki fasilitas yang bagus, ternyata apartemen di Kota Kembang ini merupakan akomodasi yang cukup murah, cocok untuk liburan di tahun baru.

Apartemen merupakan salah satu hal yang berhubungan dengan tempat penginapan yang akan dicari ketika mengunjungi suatu kota terutama di Kota Bandung. Kota yang menyuguhkan keindahan dan wisata tak ada batasnya, apalagi ketika malam tahun baru di Bandung sangat ramai dan populer dengan pesta kembang api di Gedung Sate yang akan menghiasi langit Bandung di malam hari.

Kamu bisa memilih akomodasi apartemen untuk menginap di Kota Bandung, karena selain memiliki fasilitas yang bagus ternyata merupakan akomodasi yang murah, cocok untuk liburan di tahun baru.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner Martabak di Sumedang yang Terkenal Enak dan Lezat

Berikut merupakan rekomendasi apartemen yang cukup murah di Bandung cocok untuk liburan malam Tahun Baru 2024 di Bandung

1.Apartemen Emerald Tower

Apartemen Emerald Tower sebuah apartemen yang berada di kawasan Bandung Timur dengan harga yang terjangkau dan layak huni. Merupakan salah satu apartemen dengan lokasi yang strategis karena dikelilingi oleh kawasan perkantoran, pusat pendidikan, perbelanjaan dan pusat kebugaran GOR Gedebage yang bisa ditempuh dengan 15 menit. Jadi kamu tidak perlu khawatir untuk mencari makan atau melakukan aktivitas lainya. Memiliki jam operasional mulai pukul 09.00 WIB - 17.00 WIB. Apartemen ini berlokasi di Jalan Sanggar Kencana XXVII Nomor 48-50, Jatisari, Kecamatan Buahbatu, Kota Bandung, Jawa Barat.

2.Apartemen Metro Lobby A Bandung

Apartemen Metro Lobby A Bandung berlokasi di Jalan Kawaluyan Nomor D2, Jatisari, Kecamatan Buahbatu, Kota Bandung. Memiliki lobby yang cukup luas serta terdapat fasilitas yang memadai, salah satunya yaitu kolam renang sehingga cocok bagi kamu di sela-sela liburan berolahraga dan bermain bersama orang-orang terkasih.

3.Beverly Dago Apartment

Beverly Dago Apartment memiliki jam operasional dari pukul 08.00-16.00 WIB setiap hari kecuali hari Sabtu yang hanya beroperasi pada pukul 08.00-12.00 WIB. Lokasi apartemen ini sangat strategis, berada di kawasan pendidikan yaitu Kampus ITB yang bisa ditempuh dengan berjalan kaki selama 5 menit. Apartemen ini beralamatkan di Jalan Sangkuriang Nomor 15, Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat. Jika kamu ingin melihat keindahan Kota Bandung, apartemen ini jawabannya. Apartemen ini menyuguhkan pemandangan Kota Bandung dari kejauhan. Sangat cocok untuk melihat kembang api pada malam Tahun Baru 2024, dan memiliki fasilitas yang memadai.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Pemandian Air Panas di Tasikmalaya, Cocok untuk Liburan Keluarga Sambil Nikmati Pemandangan Alam

Halaman:

Editor: Helma Apriyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x