Wisatawan Asal Bandung Kaget Melihat Tempat Wisata Pantai Barat Pangandaran Dipenuhi Sampah: Seperti Mimpi

- 17 Januari 2024, 15:11 WIB
Wisatawan asal Bandung, Agus, kaget ketika melihat tempat wisata Pantai Barat Pangandaran tiba-tiba berubah menjadi kotor dan banyak sampah, Selasa 16 Januari2024 siang.*/Kabar Priangan/Kiki Masduki
Wisatawan asal Bandung, Agus, kaget ketika melihat tempat wisata Pantai Barat Pangandaran tiba-tiba berubah menjadi kotor dan banyak sampah, Selasa 16 Januari2024 siang.*/Kabar Priangan/Kiki Masduki /

KABAR PRIANGAN - Kondisi tempat wisata Pantai Barat Pangandaran, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, yang penuh dengan sampah, Selasa 16 Januari 2024 siang membuat kaget sejumlah wisatawan, 

Kondisi pantai membuat miris. Pantai yang merupakan tempat wisata favorit di Jawa Barat tersebut dipenuhi sampah kiriman dari sungai, terlebih saat ini musim angin barat dan musim hujan.

Baca Juga: Duh, Tempat Wisata Pantai Barat Pangandaran Dipenuhi Sampah, Pemkab: Itu Kiriman dari Sungai

Pantauan Kabar Priangan hari itu Pukul 15.44 WIB terlihat tempat wisata Pantai Barat Pangandaran dipenuhi sampah plastik. Meski begitu, sejumlah wisatawan bermain pasir dengan dikelilingi sampah tersebut.

Wisatawan asal Bandung, Agus mengatakan, dirinya merasa kaget ketika melihat tempat wisata Pantai Barat Pangandaran tiba-tiba berubah menjadi kotor dan banyak sampah. "Saya pagi-pagi main di Pantai Barat Pangandaran bersama keluarga, namun saya beristirahat dulu. Kemudian siang saya datang lagi ke pantai, ternyata sudah banyak sampah," kata Agus saat diwawancara di Pantai Barat Pangandaran, Selasa 16 Januari 2024.

Baca Juga: Tempat Wisata Alam Curug Citambur, Air Terjun Negeri Dongeng Cianjur, Cek Harga Tiket dan Lokasi di Sini

Agus menambahkan, dirinya merasa seperti bermimpi ketika melihat kondisi Pantai Barat Pangandaran itu. Sampah tersebut terdiri dari plastik seperti bekas botol minuman mineral dan lain-lain. "Kalau sampah dari plastik itu jelas ulah manusia, kalau sampah seperti kayu dari alam. Terbukti kayu-kayu sedikit," katanya.

tempat wisata Pantai Barat Pangandaran tiba-tiba berubah menjadi kotor dan banyak sampah, Selasa 16 Januari2024 siang.*/Kabar Priangan/Kiki Masduki
tempat wisata Pantai Barat Pangandaran tiba-tiba berubah menjadi kotor dan banyak sampah, Selasa 16 Januari2024 siang.*/Kabar Priangan/Kiki Masduki

Wisatawan lainnya, Erik mengatakan merasa kecewa ternyata Pantai Pangandaran tidak sesuai dengan yang berada dalam foto di medsos. "Saya lihat di medsos Pantai Pangandaran itu bersih. Namun saat saya datang ke Pangandaran ternyata banyak sampah," kata dia.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x