Ini 5 Jurusan di Unsil Tasikmalaya yang Sepi Peminat, Mayoritas dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

9 April 2023, 20:23 WIB
5 jurusan yang sepi peminat di Unsil Tasikmalaya.*/kabar-priangan.com/ Yuni Kartika /

KABAR PRIANGAN - Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya merupakan salah satu universitas negeri yang ada di Priangan Timur. Sejak menjadi kampus negeri Unsil banyak diburu oleh calon mahasiswa-mahasiswa dari luar kota.

Unsil sampai saat ini memiliki 34 jurusan bernaung pada beberapa fakultas. Berikut ini Kabar-Priangan.com rangkumkan 5 jurusan yang sepi peminat di Unsul berdasarkan jumlah peminat pada tahun sebelumnya yang dilansir dari sidata-ptn-snpmb.bppp.kemendikbud:

1. Pendidikan Fisika

Jurusan yang paling sepi peminat di posisi teratas yaitu Jurusan Pendidikan Fisika yang bernaung pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Pada penerimaan mahasiswa baru (PMB) jalur Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) tahun 2022 jurusan Fisika ini hanya diminati oleh 127 pendaftar saja.

Pada PMB SNBT tahun 2023 Jurusan Pendidikan Fisika menyediakan daya tampung sebanyak 55 kursi bagi mahasiswa yang masuk melalui jalur SNBT 2023. Walaupun Jurusan Pendidikan Fisika menjadi Jurusan yang sepi peminat tapi Jurusan Fisika ini sudah terakreditasi B oleh BAN-PT semenjak 2021.

Baca Juga: Inilah 10 Jurusan Terfavorit di Unsil Tasikmalaya, Cocok Jadi Acuan Memilih Jurusan pada SNBT UTBK 2023

2. Teknik Elektro

Teknik elektro merupakan salah satu jurusan dari Fakultas Teknik yang telah terakreditasi B sejak 2020. Teknik Elektro pada tahun kemarin tepatnya pada PMB SNBT 2022 Jurusan ini hanya diminati oleh 231 orang saja. Pada PMB SNBT tahun 2023 Jurusan Teknik Elektro ini hanya menyediakan 35 bangku bagi para mahasiswa yang beruntung yang dapat masuk melalui jalur SNBT 2023.

3. Pendidikan Jasmani

Jurusan Pendidikan Jasmani merupakan salah satu dari sepuluh jurusan yang ada di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Jurusan Pendidikan Jasmani pada tahun kemarin tepatnya pada PMB jalur SNBT Tahun 2022 hanya ada 252 orang yang mendaftar di jurusan ini.

Berdasarkan hal tersebutlah yang membawa jurusan pendidikan jasmani termasuk ke dalam 5 jurusan yang paling sepi peminat di Universitas Siliwangi. Walaupun demikian jurusan ini sudah terakreditasi B oleh BAN-PT. Pada tahun ini jurusan Pendidikan Jasmani menyediakan 142 bangku untuk mahasiswa baru yang masuk melalui jalur SNBT 2023.

Baca Juga: Dediesputra Siregar dan Sejarah Musikalisasi Puisi; Lahir di Binjai, Besar di Jakarta, Kini Domisili di Ciamis

4. Pendidikan Matematika

Kembali salah satu jurusan yang ada di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan menjadi jurusan yang paling sepi peminat yaitu jurusan Pendidikan Matematika. Pada PMB tahun 2022 khususnya pada jalur SNBT hanya ada 301 pendaftaran. Meskipun demikian jurusan ini juga sudah terakreditasi B oleh BAN-PT sejak tahun 2021.

5. Pendidikan Ekonomi

Urutan kelima jurusan di Universitas Siliwangi yang sepi peminat yaitu Jurusan Pendidikan Ekonomi yang lagi dan lagi ternyata dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Pada PMB tahun 2022 khususnya pada jalur SNBT. Jurusan Pendidikan Ekonomi hanya diminati oleh 320 pendaftar. Pada PMB tahun 2023 khususnya jalur SNBT jurusan Pendidikan Ekonomi menyediakan 70 kuota bagi mahasiswa baru jurusan Pendidikan Ekonomi jalur SNBT 2023.

Itulah 5 jurusan yang paling sepi peminat di Universitas Siliwangi yang didominasi oleh jurusan yang berasal dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.***

 

Editor: Arief Farihan Kamil

Tags

Terkini

Terpopuler