Wacana Reshuffle Kabinet, Ferdinand: Saya Usulkan Nadiem Makarim Diganti

- 16 April 2021, 06:31 WIB
Mendikbud Nadiem Makarim
Mendikbud Nadiem Makarim /Puspa Perwitasari/ ANTARA/

KABAR PRIANGAN - Wacana reshuffle Kabinet Indonesia Maju periode kedua pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) kian berhembus kencang.

Berbagai tanggapan pun terus bergulir. Sorotan publik banyak tertuju pada sosok Mendikbud Nadiem Makarim.

Terkait reshuffle itu, mantan Politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean, ikut mengusulkan agar bos Go-jek tersebut diganti.

Baca Juga: Disparbud Garut Imbau Masyarakat Gunakan Produk Ekonomi Kreatif

Menurut dia, Nadiem sangat tidak cocok memimpin Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Alasannya kata dia, gagasan yang digulirkan Nadiem kerap tidak sejalan dengan realita pendidikan di Indonesia.

"Saya usulkan Nadiem Makarim ini diganti. Dunia yang dipahami oleh Nadiem bukan dunia realita pendidikan kita," cuit Ferdinan di akun Twitter pribadinya, Rabu 14 April 2021.

Baca Juga: Kerajinan Bambu dari Selaawi Garut, Tembus Pasar Internasional

Lebih lanjut dia mengatakan, ketidak cocokan konsep pendidikan yang ditawarkan Nadiem dengan realita pendidikan yang ada ibarat langit dan bumi yang sulit dipertemukan.

Halaman:

Editor: Sep Sobar

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x