'Amunisi' UKM Persma Suaka Unper Bertambah

- 12 Oktober 2021, 14:25 WIB
Pembina UKM Persma Suaka Universitas Perjuangan Tasikmalaya, Dudu Risana, MM menyerahkan SK kenggotaan kepada salah seorang anggota baru UKM Persma Suaka angkatan 2020/2021, Jamaludin di bumi perkemahan Angrowisata Ciakar, Desa /Kecamatan Sukaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (10/10/2021).
Pembina UKM Persma Suaka Universitas Perjuangan Tasikmalaya, Dudu Risana, MM menyerahkan SK kenggotaan kepada salah seorang anggota baru UKM Persma Suaka angkatan 2020/2021, Jamaludin di bumi perkemahan Angrowisata Ciakar, Desa /Kecamatan Sukaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (10/10/2021). /Istimewa/

 


KABAR PRIANGAN - Memasuki tahun ke dua, jumlah personil Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Persma suara kampus (suaka) Universitas Perjuangan (Unper) Tasikmalaya bertambah.

Sepuluh orang anggota baru yang telah mengikuti pendidikan dan bimbingan dari para seniornya maupun pembina UKM siap menjadi amunisi tambahan dalam memperkuat keberagaman isi dari produk jurnalistik yang kelak disajikan dalam bentuk buletin maupun website.

Dengan beragam latar belakang ilmu yang tengah mereka pelajari, isi dari buletin maupun website nanti bisa lebih kaya warna. "Hanya, sekarang kita tengah fokus mempersiapkan terbitnya buletin tahunan sembari terus menjajagi pembuatan website khusus presma sebagai wadah yang menampung karya jurnalistik mahasiswa, " ujar pembina UKM Presma Unper Dudu Risana MM yang dihubungi Senin 11 Oktober 2021.

Baca Juga: Kurulus Osman Pindah Jam Tayang, Penonton Protes Keras. Netizen: Ya Ampun Kemaleman Min

Ke sepuluh orang anggota baru itu dikukuhkan bersamaan dengan acara Milangkala UKM Presma Suaka Unper Tasikmalaya 2021 yang digelar di kawasan Agrowisata Perhutani Kampung Ciakar Desa/Kec. Sukaratu pada Sabtu-Minggu (9-10/10).

Dudu menyadari bahwa membuat produk jurnalistik yang baik membutuhkan proses. Hanya, keinginan yang kuat dari para senior maupun anggota baru untuk meretas asa menjadi bagian dari pencatat sejarah beragam peristiwa atau kegiatan lainnya jadi modal utama.

"Presma Unper ini pun diharapkan jadi kanal dalam mempromosikan kegiatan kampus di dalam maupun di luar kampus. Kemudian ide dan gagasan seluruh civitas akademika Unper bisa terpublikasikan dan diharapkan bisa menginspirasi pembacanya, " ujar Dudu seraya menyebut bila kegiatan itu dilakukan untuk mengakomodasi bakat dan minat mahasiswa dalam dunia jurnalistik.

Baca Juga: Baim Wong Trending di Twitter, Ternyata Berawal dari Unggahannya yang Dianggap Kurang Berempati

Ketua Presma Unper Himawan Sulistio
Didampingi Sekretaris Panitia Milangkala ke 2 dan Pengukuhan anggota baru, Fatimah Fajria mengaku bersyukur dengan antusiasme yang ditunjukan para anggota baru untuk bersama-sama mempelajari jurnalistik.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x