Mal Jatos Jatinangor Sumedang Rayakan Anniversary ke 16, Promosikan One Stop Shopping

- 30 September 2022, 08:36 WIB
General Manager Jatos, S Heru Purwanto menyatakan tahun ini mulai menggelar kegiatan yang mengundang orang banyak.
General Manager Jatos, S Heru Purwanto menyatakan tahun ini mulai menggelar kegiatan yang mengundang orang banyak. /kabar-priangan.com/Devi Supriyadi /

KABAR PRIANGAN - Setelah 2 tahun menjalani pandemi Covid-19, pihak Mal Jatos kini mulai menggelar kegiatan yang mengundang banyak orang.

Kamis, 29 September 2022, perdana bagi Mal Jatos menggelar acara lagi dengan merayakan anniversary Jatos ke 16.

Anniversary Jatos ke 16 mendatangkan band indi ternama Close Head dan penyanyi dangdut Fanny Sabila menjadi pamungkas acara rangkaian yang digelar di lantai Atrium Jatos Jatinangor, Sumedang.

Baca Juga: Peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional Sambangi Sumedang, Dikenalkan Budaya, Kuliner dan Wisata

Tak hanya itu, pihak Jatos juga memfasilitasi siswa disabilitas dari SLBN Pembina untuk tampil pada pembukaan dengan menampilkan tarian tradisional dan tarian adat lengser. 

General Manager Jatos, S Heru Purwanto didampingi Public Relation, Dian Amalia mengatakan, sebenarnya event-even di Jatos rutin digelar dengan waktu fleksibel. Tujuannya untuk meningkatkan trafick (jumlah) pengunjung pasca pandemi Covid-19.

"Alhamdulillah di ulang tahun Jatos ke 16 ini, kita sudah bebas dari pandemi. Untuk itu rangkaian kegiatan HUT Jatos kembali meriah, kemarin ada penampilan tausiah ustad Evie Effendi juga," ujarnya.

Baca Juga: Wabup Sumedang: SAKIP Berkualitas Jamin Efektifitas dan Efisiensi Kinerja di Pemerintahan

Menurut Heru adapun tagline atau tema HUT Jatos saat anniversary ini adalah best inovatif and growing. 

"Maksudnya kita ingin menjadikan Jatos itu yang terbaik, terbaik dalam pelayanan, dalam memberikan service customer, juga inovasi-inovasi baru selalu berinovasi untuk memberikan hal-hal yang atraktif kepada customer," katanya.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x