KABAR PRIANGAN - Peringatan Hari Jadi ke-21 Keluarga Silat Nasional (KSN) Perisai Diri Kota Tasikmalaya 2024 tampaknya akan berlangsung meriah. Dalam event yang dipusatkan di halaman dan Gedung Gelanggang Generasi Muda (GGM) Kota Tasikmalaya, Jalan Lingkar Dadaha, Kelurahan Nagarawangi, Kecamatan Cihideung, Sabtu 11 Mei 2024 pagi hingga sore, sejumlah kegiatan bakal digelar.
Selain jalan sehat yang mengambil start di halaman gedung tersebut pukul 08.30 WIB, ada juga bazar stand-stand sekolah, medical check up, sarasehan, serta berbagai kegiatan sosial lainnya. Rangkaian acara akan dimulai Pukul 07.00 WIB yang terlebih dulu diisi persiapan peserta dan opening ceremony.
Menurut Ketua Pelaksana Kegiatan Hari Jadi ke-21 Perisai Diri Kota Tasikmalaya 2024, Azmia Mar'atul Latipah, hari jadi tahun ini bertajuk Gebyar Perisai Diri Kota Tasikmalaya berupa Education and Health Fair 2024. "Dengan tema tersebut berarti lebih ke ranah education (pendidikan) karena cakupannya di wilayah pelajar dan mahasiswa. Kami mengadakan ekspo sekolah supaya menjadi ajang setiap sekolah dan perguruan tinggi di Kota Tasikmalaya untuk menunjukkan eksistensinya, dan sekolah bisa memberikan edukasi di setiap stand-nya," ujar Azmia kepada kabar-priangan.com /Surat Kabar Harian "Kabar Priangan", Kamis 9 Mei 2024.
"Sedangkan ranah health (kesehatan) karena memang basic kami dari beladiri, jadi kami mengambil tema kesehatan yang diimplementasikan melalui kegiatan jalan sehat. Kami mengolaborasikan pendidikan dan kesehatan karena memang ranah kami di sana, selain itu supaya menjalin hubungan baik dengan pihak sekolah," kata Azmia menambahkan.
Bazar sekolah
Karena itulah, lanjut Azmia, dalam acara bazar stand sekolah pihaknya mengundang sekolah-sekolah mulai tingkat SD, SLTP, dan SLTA serta perguruan tinggi di Kota Tasikmalaya. Di bazar tersebut bisa diisi berbagai kegiatan. Misalnya sosialisasi sekolah, pemaparan program kerja sekolah, penampilan hasil karya siswa dari sekolah tersebut, hingga pemajangan piala-piala prestasi selama ini.
"Jadi selain mengundang pihak sekolah yang mempunyai ekstrakurikuler Perisai Diri, sekolah yang tidak ada ekskul PD-nya juga kami undang karena memang acaranya terbuka untuk umum dan semua sekolah," ujar Azmia yang juga mahasiswi Semester 2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya itu.