Menu Takjil Sejuta Umat Saat Ramadhan: Inilah Resep Kolak Labu Kuning Sederhana dan Bermanfaat bagi Pencernaan

- 16 Maret 2023, 09:35 WIB
Ilustrasi, resep kolak labu kuning.
Ilustrasi, resep kolak labu kuning. /Tangkapan layar Youtube Chef Hari Tv/

KABAR PRIANGAN - Sajian menu takjil tidak melulu berupa berbagai macam olahan dengan es yang segar, kolak merupakan takjil yang harus ada di saat buka puasa tentunya.

Kolak memiliki rasa manis dari gula merah dan gurih dari santan dapat dipadukan dengan pisang, labu kuning, berbagi jenis umbi-umbian, dan kolang-kaling.

Selain kolak pisang, kali ini ada menu takjil Kolak Labu Kuning yang memiliki berbagai manfaat, salah satunya dapat melancarkan pencernaan dan aman bagi asam lambung ketika sedang menjalankan ibadah puasa.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailahi Rojiun, Aktris Senior Nani Wijaya Meninggal Dunia

Berikut ini mari kita simak resep Kolak Labu Kuning sederhana yang mudah dibuat untuk menu takjil.

Bahan yang diperlukan:

- 500 gr labu kuning
- 65 gr gula pasir
- 20 gr gula merah
- Garam

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Kamis 16 Maret 2023: Cek Jam Tayang Big Match Persija Jakarta vs PSIS Semarang

- 2 lembar daun pandan
- 600 ml air
- 1 pack santan kental

Cara Membuat:

1. Bersihkan labu kuning dari kulit dan bijinya, potong sesuai selera, lalu cuci bersih.

2. Siapkan panci, masukan air lalu tambahkan santan kental, aduk rata.

Baca Juga: Bulan Ramadhan Sebentar Lagi, Hindari Tidur Setelah Sahur, Bisa Sebabkan 7 Kondisi Tubuh yang Tak Sehat

3. Masukkan labu kuning, daun pandan, dan garam secukupnya untuk menambah rasa gurih pada kolak.

4. Kemudian, tambahkan gula pasir dan gula merah. Aduk terus, jangan sampai santannya pecah.

5. Masak sampai mendidih hingga labu kuningnya empuk.

6. Sajikan kolak labu kuning, untuk menu takjil ketika berbuka puasa.

Baca Juga: Ancaman Mendag Zulkifli Hasan bagi Pegiat Bisnis Thrifting di Bandung, Jual Baju Bekas Impor Dinyatakan Ilegal

Itulah resep sederhana dan mudah Kolak Labu Kuning sebagai referensi menu takjil untuk berbuka puasa.

Untuk yang tidak terlalu suka takjil manis, Kolak Labu Kuning solusinya. Teksturnya lembut dan tentunya kamu akan mendapatkan berbagai manfaat dari labu kuning juga.

Selamat mencoba resepnya di rumah.*

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x