Ini 5 Rekomendasi Drakor Thriller Misteri, Plot Twist dan Bikin Kita Mikir Keras. Simak Daftarnya di Sini

22 September 2023, 09:30 WIB
365 Repeat The Year. /Tangkapan layar youtube/VIU Singapore/

KABAR PRIANGAN - Drakor merupakan tontonan yang sangat asyik untuk menemani waktu senggang, bagi sebagian orang menontonnya bukan hanya sekadar untuk hiburan saja.

Banyak orang menyukai drakor dengan genre thriller misteri yang alih-alih membuatnya terhibur malah dibuat mikir keras dengan alur cerita yang disampaikan pada setiap episodenya.

Drakor thriller misteri banyak digandrungi oleh para pencintanya karena menonton drakor jenis ini dapat memacu adrenalin. Selain itu drakor dengan genre thriller misteri kebanyakan alurnya sangat sulit untuk ditebak sehingga membuat para penontonya semakin penasaran dan semangat menontonnya.

Oleh karena itu berikut kabar-priangan.com merangkum lima rekomendasi drakor thriller misteri yang beralur plot twist dan membuat otak mikir keras.

Baca Juga: Drakor Moving Berakhir Gantung, Lalu Sekuelnya Kapan Tayang? Ini Kata Sang Penulis Cerita

1. Beyond Evil

Poster Beyond Evil.

Beyond Evil merupakan drakor yang menyandang penghargaan sebagai drakor terbaik dari Baeksang Art Awards ke 57.

Drakor ini mengisahkan tentang dua detektif yang mempunyai gaya masing-masing dalam memecahkan kasus, bahkan kedua detektif itu rela melanggar hukum demi menemukan sosok pembunuh berantai yang sering mereka sebut dengan monster.

Dibintangi oleh Shin Ha Kyun dan Yeo Jin Go. Para pencinta drakor dapat menonton drakor ini di VIU.

2. Tell Me What You Saw

Drakor Tell Me What You Saw ini menceritakan tentang seorang profiler jenius dan eksentrik yang diperankan oleh Jang Hyuk ia bekerja sama dengan Soo-Young SNSD yang berperan sebagai detektif wanita.

Mempunyai ingatan fotografis, dan berkerja sama juga dengan kepala Polisi untuk mengejar pembunuh berantai yang sudah dianggap mati. Drakor ini hanya 16 episode saja dan dapat ditonton di VIU.

Baca Juga: 5 Drakor Horor Terbaik yang Dijamin Bikin Merinding. Nonton Bareng Lebih Seru!

3. Memories

Poster drakor Memorist.

Drakor memories menceritakan tentang seorang detektif genius karena mempunyai kelebihan dapat membaca pikiran orang lain hanya dengan menyentuhnya, dengan kemampuannya itu ia harus terjebak untuk menyelidiki suatu kasus pembunuhan berantai. Drakor ini diperankan oleh Yoo Seung Ho dan Lee Soo- Young.

4. Patner For Justice season 1 dan 2

Drakor ini mengisahkan tentang seorang Jaksa wanita yang diperankan oleh Jung Yu-mi bekerja sama dengan dokter forensik hebat yang diperankan oleh Jung Jae-Young untuk menemukan pelaku pembunuhan sadis dan berusaha untuk memberikan keadilan bagi para korbannya.

5. 365 Repeat the Year

Drakor misteri yang berkisah tentang sekelompok orang yang mendapatkan tawaran untuk mengulang kehidupannya selama satu tahun kebelakang. Drakor ini dibintangi oleh Nam Ji Hyun dan Lee Joon Hyuk, drakor misteri ini dapat disaksikan di VIU.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Drakor Terbaru 2023 dengan Rating Tertinggi, Pecinta Drama Korea Wajib Nonton!

Itulah lima rekomendasi drakor genre thriller misteri yang sangat plot twist dan bikin otak mikir keras.***

Editor: Dede Nurhidayat

Tags

Terkini

Terpopuler