PPKM Jawa Bali Diperpanjang, Ini Pembagian Level di Inmendagri No.60 Tahun 2021

16 November 2021, 18:09 WIB
Perpanjangan PPKM Jawa Bali kembali diperpanjanng hingga 2 pekan. Dalam Inmendagri Nomor 60 Tahun 2021 Kota Tasikmalaya masih di Level 3 /kabar-priangan.com/Tangkap layar Imendagri No.60 tahun 2021/

KABAR PRIANGAN - PPKM Jawa Bali yang berakhir pada Senin, 15 November 2021 diputuskan untuk kembali diperpanjang selama 2 pekan hingga 29 November 2021.

Hal ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam keterangan pers nya pada Senin, 15 November 2021.

Dalam perpanjangan PPKM kali ini, terdapat penambahan Kabupaten/Kota yang masuk Level 2 sebanyak 10 Kabupaten/Kota, dan penambahan Level 1 sebanyak 5 Kabupaten/Kota.

Baca Juga: Rapat Desa di Aula Jadi Cekcok Mulut, Perangkat Desa Tikam Kadus dengan Gelas Kopi

Terkait detail keputusan perpanjangan PPKM Jawa Bali ini dituangkan dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 60 Tahun 2021.

Inmendagri Nomor 60 Tahun 2021 berisi tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3, Level 2, dan Level 1 Corona Virus Disease 2019 di Wilayah Jawa dan Bali diberlakukan mulai tanggal 16 November 2021 hingga 29 November 2021.

Berikut pembagian level PPKM di Jawa Bali berdasarkan Inmendagri No.60 Tahun 2021 :

Baca Juga: Kelurahan Panglayungan Gelar Vaksinasi Massal dengan Tim Vaksinator Polres Tasikmalaya Kota

Daerah yang menerapkan PPKM Level 1, yaitu:

- DKI Jakarta: Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Kota Administrasi Jakarta Barat, Kota Administrasi Jakarta Timur, Kota Administrasi Jakarta Selatan, Kota Administrasi Jakarta Utara dan Kota Administrasi Jakarta Pusat

- Banten: Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang

- Jawa Barat: Kota Cirebon, Kota Bogor, Kabupaten Pangandaran, Kota Banjar, Kabupaten Bekasi.

Baca Juga: Fantastis, DID Kabupaten Sumedang Tahun 2022 Ternyata Terbesar di Jawa Barat

- Jawa Tengah: Kota Tegal, Kota Semarang, Kota Magelang, Kabupaten LuhuSemarang, Kabupaten Demak

- Jawa Timur: Kota Surabaya, Kota Mojokerto, Kota Madiun, Kota Kediri, Kota

Blitar, Kabupaten Jombang, Kabupaten Lamongan, dan Kota Pasuruan.

Daerah yang menerapkan PPKM Level 2, yaitu:

Baca Juga: Viral Duel Berdarah di Depan Kantor Samsat Kota Tasikmalaya, Polisi Amankan Golok dan Gergaji

- Banten: Kota Tangerang Selatan

- Jawa Barat: Kota Sukabumi, Kota Bekasi, Kota Bandung, Kabupaten

Tasikmalaya, Kabupaten Majalengka, Kota Depok, Kota Cimahi, Kabupaten Karawang, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Subang

- Jawa Tengah: Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Wonogiri, KabupatenTemanggung, Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Sragen, Kabupaten Rembang,Kabupaten Purworejo, Kabupaten Magelang, Kota Surakarta, Kota Salatiga, Kota Pekalongan, Kabupaten Klaten, Kabupaten Kendal, Kabupaten Kebumen, Kabupaten Karanganyar, Kabupaten Cilacap, Kabupaten Banyumas, Kabupaten Grobogan, Kabupaten Brebes, Kabupaten Boyolali.

Baca Juga: Perwosi Kabupaten Sumedang Sosialisasikan Senam Simpati

- DI Yogyakarta: Kabupaten Sleman, Kabupaten Bantul, Kota Yogyakarta, Kabupaten Kulonprogo, dan Kabupaten Gunungkidul

- Jawa Timur: Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Pacitan, Kabupaten Ngawi,Kabupaten Magetan, Kabupaten Madiun, Kota Probolinggo, Kota Malang, Kota Batu,Kabupaten Kediri, Kabupaten Banyuwangi, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Malang, Kabupaten Gresik.

- Bali: Kabupaten Jembrana, Kabupaten Bangli, Kabupaten Karangasem, Kabupaten Badung, Kabupaten Gianyar, Kabupaten Klungkung, Kabupaten Tabanan, Kabupaten Buleleng, dan Kota Denpasar.

Baca Juga: Pemkab Sumedang Targetkan Cakupan Vaksinasi 100 Persen Akhir Tahun Ini

Sedangkan wilayah yang menerapkan PPKM level 3 yaitu:

- Banten: Kota Cilegon, Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Lebak, dan Kota Serang

- Jawa Barat: Kabupaten Kuningan, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Purwakarta, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Bogor, Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut

- Jawa Tengah: Kabupaten Tegal, Kabupaten Purbalingga, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Pati, Kabupaten Kudus, Kabupaten Banjarnegara, Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Jepara, Kabupaten Blora, dan Kabupaten Batang.

Baca Juga: Saksikan Daihatsu Indonesia Masters. Simak Jadwal MNCTV Selasa 16 November 2021

- Jawa Timur: Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Situbondo, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Lumajang, Kabupaten Bondowoso,Kabupaten Blitar, Kabupaten Tuban, Kabupaten Sumenep, Kabupaten Sampang,Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Pamekasan, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Jember, Kabupaten Bojonegoro, dan Kabupaten Bangkalan.***

Editor: Nanang Sutisna

Tags

Terkini

Terpopuler