Merasa Ditipu PNS di Sumsel Saat Menikah, Polwan Ini Polisikan Suaminya

10 Mei 2022, 13:03 WIB
Polwan cantik bernama Suci Darma mempolisikan suaminya seorang PNS di lingkungan Pemkab Ogan Komering Ilir./Twitter.com/@SuciDarma96 /

KABAR PRIANGAN-Seorang Polisi Wanita (Polwan) bernama Suci Darma melaporkan suaminya ke Polda Sumatera Selatan pada 25 April 2022.

Dalam laporan tersebut, tidak hanya suaminya yang berinisial DKM seorang pejabat di Sumatera Selatan namun juga selingkuhan suaminya yang berinisal WAG.

DKM dan WAG dilaporkan atas dugaan penipuan dan zina.

Baca Juga: Bukan Rahasia Lagi, Mantan Kades: Habis Godaannya Dahsyat

Suci berani mengambil tindakan tersebut setelah mengetahui bahwa suaminya, DKM ternyata telah membohongi dirinya dan keluarga saat menikah dan selama menikah dengannya.

Suci mengetahui bahwa DKM telah mempunyai seorang anak laki-laki berusia 4 tahun bersama WAG yang berstatus istri orang.

Bahkan Suci dalam unggahan di akun Instagramnya memperlihatkan hasil tes DNA dari putra DKM dan WAG.

Baca Juga: Gempabumi dengan Magnitudo 5,2 di Seram Bagian Barat, BMKG: Terjadi Akibat Aktivitas Subduksi Banda

Dari hasil tes DNA tersebut terlihat bahwa putra WAG adalah anak biologis dari DKM.

Awal mula, Suci percaya bahwa DKM yang menikahinya pada November 2021 adalah bujangan. Bahkan saat melamar dirinya, DKM diantar oleh orangtuanya.

Namun akhirnya Suci mengetahui tentang perselingkuhan DKM dengan salah seorang stafnya.

Baca Juga: Indonesia Unggul 2-0 atas Jerman di Piala Uber, Kini Giliran Febriana/Amalia

Bahkan Suci akhirnya mengetahui bahwa dari perselingkuhan DKM dan WAG ini mereka mempunyai seorang anak berusia 4 tahun.

Perselingkuhan ini terjadi saat DKM masih belum menikah dengannya dan WAG sendiri masih berstatus istri orang.

Saat Suci hamil bahkan sempat terpapar virus Covid-19, Suci merasa suaminya tidak memperhatikan dirinya dan calon buah hati mereka. Bahkan saat diminta uang untuk melakukan USG, DKM mengatakan tidak punya uang namun dari bukti transferan terlihat DKM mentransfer uang untuk WAG.

Baca Juga: Diwarnai Insiden Mati Lampu, Komang Raih Kemenangan atas Jerman

Suci juga mengunggah tangkap layar chat dari suami WAG yang berinisial YW yang menyayangkan Suci tidak menyelesaikan hal ini dengan baik-baik.

Dalam tangkap layar tersebut, Suci menuliskan bahwa dirinya berjuang untuk keadilan.

“Saya diteror lagi. Saya akan berjuang. Keadilan untuk saya, demi harga diri saya, demi bapak dan ibu saya,” tulis Suci di unggahannya pada 8 Mei 2022.

Baca Juga: Ini Dia Penyebab Banjir Bandang di Desa Citengah, Sumedang yang Menewaskan Bocah 13 Tahun Asal Indramayu

Suci merasa dirinya sudah melakukannya secara baik-baik namun pihak DKM tidak tahu walaupun pada akhirnya DKM dan orang tuanya membuat surat pernyataan dan mengakui perbuatan antara DKM dan WAG.

Suci juga sempat mendatangi ibu dari WAG secara baik-baik namun pihak ibunya tidak memberi tanggapan dan tidak percaya bahwa WAG berselingkuh.

Di akun Twitternya, Suci juga menjelaskan bahwa DKM belum pernah menikah dengan selingkuhannya tersebut bahkan WAG telah menikah dengan Y sebelum mengenal DKM.

“Disini saya jelaskan lagi. DKM belum pernah menikah dengan W. W ini sudah menikah dengan Y sebelum kenal DKM tahun 2010,” ungkap Suci

Baca Juga: BTS Dikabarkan Tidak akan Hadir di Billboard Music Awards 2022, Ini Alasannya

“Lalu Tahun 2015 W dan DKM berkenalan, di tahun 2017 W melahirkan anak biologis DKM. Padahal W memiliki suami sah sampai saat ini,” lanjutnya

Atas kejadian yang menimpanya, melalui media sosialnya, Suci meminta untuk membantu menyebarkan unggahan dirinya dan menyertakan tagar #savesuci.***

Editor: Helma Apriyanti

Tags

Terkini

Terpopuler