Presiden Jokowi Lantik Nadiem Makarim dan Bahlil Lahadalia di Posisi Menteri Nomenklatur Baru

- 29 April 2021, 05:54 WIB
Presiden Joko Widodo melantik Nadiem Makarim sebagai Mendikbud-Ristek dan Bahlil Lahadalia Menteri Investasi. Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu 28 April 2021
Presiden Joko Widodo melantik Nadiem Makarim sebagai Mendikbud-Ristek dan Bahlil Lahadalia Menteri Investasi. Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu 28 April 2021 /Instagram Joko Widodo/

KABAR PRIANGAN - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Nadiem Makarim dan Bahlil Lahadalia sebagai menteri dengan nomenklatur (penamaan) baru di Kabinet Indonesia Maju.

Nadiem Makarim dilantik sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud-Ristek). Sementara Bahlil Lahadalia dilantik sebagai Menteri Investasi.

Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu 28 April 2021. 

Baca Juga: Progres Pembangunan Jalan Tol Bandung – Tasik, Mulai Tahap Persiapan Pembebasan Lahan

Sebelum menjadi Mendikbud-Ristek, Nadiem menjabat Mendikbud. Dengan dilantiknya Nadiem, maka resmi Kemenristek dibubarkan dan melebur ke Kemendikbud-Ristek.

Sedangkan Bahlil sebelumnya menjabat Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Pembentukan Kementerian Investasi dan Kemendikbud-Ristek ini sudah disetujui oleh DPR.

Di samping Nadiem dan Bahlil, Jokowi melantik Laksana Tri Handoko sebagai Kepala BRIN. Laksana Tri Handoko sebelumnya merupakan Kepala Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).

Baca Juga: Aktor Sahrul Gunawan Resmi Jadi Wabup Bandung, Hari Pertama Lakukan Safari Ramadan

Hal tersebut diwartakan Presiden Jokowi lewat lini masa akun Instgramnya yang diunggah pada Rabu 28 April 2021, seperti berikut ini:

Halaman:

Editor: Sep Sobar

Sumber: Instagram Joko Widodo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x