Moderasi Beragama, Wujudkan Situasi Kondusif Antar-Umat Beragama di Kota Banjar

- 30 Juni 2021, 09:33 WIB
Polres Banjar bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Banjar gelar "Focus Group Discussion (FGD) Moderasi Beragama Tingkat Kota Banjar"  di Rumah Makan Pawon Baraya Desa Mulyasari Kecamatan Pataruman Kota Banjar, Selasa (29/6/2021).
Polres Banjar bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Banjar gelar "Focus Group Discussion (FGD) Moderasi Beragama Tingkat Kota Banjar" di Rumah Makan Pawon Baraya Desa Mulyasari Kecamatan Pataruman Kota Banjar, Selasa (29/6/2021). /kabar-priangan.com/D Iwan/

KABAR PRIANGAN - Polres Banjar bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Banjar gelar "Focus Group Discussion (FGD) Moderasi Beragama Tingkat Kota Banjar" di Rumah Makan Pawon Baraya Desa Mulyasari Kecamatan Pataruman Kota Banjar, Selasa (29/6/2021).

Melalui moderasi beragama itu, diharapkan berhasil mewujudkan situasi kondusif dan meningkatkan keamanan serta toleransi antar umat beragama di Kota Banjar.

Adapun arti moderasi beragama, adalah cara pandang, sikap, dan praktik beragama dalam kehidupan bersama dengan cara mengejawantahkan esensi ajaran agama yang melindungi martabat kemanusiaan.

Baca Juga: Hati-hati Kota Tasikmalaya Diambang Zona Merah

Dan membangun kemaslahatan umum, berlandaskan prinsip adil, berimbang, dan menaati konstitusi sebagai kesepakatan berbangsa.

Acara tersebut dihadiri langsung Kapolres Banjar, AKBP Ardiyaningsih, Ketua FKUB Kota Banjar, KH. Iskandar Efendi, Ketua MUI Kota Banjar, H. Supriyana, Kepala Subbag Tata Usaha Kemenag Kota Banjar H. A. Mubarir serta peserta FGD.

Menurut Ketua FKUB Kota Banjar sekaligus tokoh agama Kota Banjar, KH. Iskandar Effendi, melalui FGD yang dilaksanakan FKUB Kota Banjar, diharapkan jadi ajang menjalin silaturahmi antar umat beragama dan toleransi antar umat beragama.

Baca Juga: Kini Buat Akta Kelahiran dari Rumah Saja

"Kami, selaku FKUB Kota Banjar siap mendukung situasi kondusif Kota Banjar dan kinerja Kapolres Banjar saat situasi pandemi Covid-19 ini," ujar KH.Iskandar.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x