Pembalap Asal Tasik Indra Al Firdaus, Rilis Lagu Religi di Akun Youtube

- 3 Juli 2021, 06:55 WIB
Indra Al Firdaus 
Indra Al Firdaus  /Dok Indra AF/

KABAR PRIANGAN - Berawal dari hobi balap motor dan balap sepeda hingga mengikuti turnamen di berbagai daerah, Indra Al Firdaus kelahiran Kota Tasikmalaya, Jawa Barat 28 Oktober 1988 ini banyak meraih prestasi, hingga masuk ke kejuaraan nasional.

Namun sayang, tak semulus yang diharapkan untuk mencapai puncak prestasinya di dunia balapan, Indra mengalami kecelakaan dan patah kaki sebelah kiri saat mejalankan latihan.

"Semua itu saya ambil hikmahnya, karena saat menjalani masa penyembuhan, Tuhan mempertemukan saya dengan manager Indra Brugman di Tasikmalaya dan mengajaknya hijrah ke Jakarta untuk menjadi cover boy di majalah aneka," katanya, Jumat 2 Juni 2021.

Baca Juga: Curug Batu Blek di Tasikmalaya, Destinasi Wisata Alam yang Masih Perawan

Indra Al Firdaus mulai memasuki dunia hiburan saat menjadi finalis model Aneka di tahun 2004. Dirinya juga sempat mengikuti sinetron kepompong di SCTV FTV 2009.

"Di Tahun 2013 baru masuk Sinetron Mak Ijah pengen ke Mekah," katanya.

Semenjak itu dia terus main beberapa FTV, film, dan sempat di tawari iklan baju, kemudian Indra ikut rekaman lagu berduet dengan Ustadz Riza Muhammad.

Baca Juga: Kapolres Banjar AKBP Ardy Dihadiahi Kue Ulang Tahun Oleh Petinggi TNI Priangan Timur

Perjalanan kariernya di dunia entertainment sempat terhenti, dan untuk mengisi kekosongannya itu ia pun belajar menggeluti dunia bisnis hingga akhirnya kini Indra mulai merambah ke dunia youtube.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x