Baju Pengantin Lesti Kejora dan Cerita Dibaliknya

- 22 Agustus 2021, 07:39 WIB
Lesti Kejora dan Rizky Billar sesaat setelah prosesi akad nikah pada Kamis 19/8/2021.
Lesti Kejora dan Rizky Billar sesaat setelah prosesi akad nikah pada Kamis 19/8/2021. /Tangkapan layar YouTube Indosiar/

"Saya nggak ada masalah ya, namanya tukang jahit. Calon pengantin kan bebas menentukan mau pakai rancangan siapa," kata Ivan.

Dalam acara akad nikah Leslar pada Kamis lalu terlihat Lesti tampak anggun menggunakan kebaya putih yang berhiaskan payet rancangan Renzi Lazuardi.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari ini: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Kabupaten Tasikmalaya, Garut dan Sumedang

Renzi Lazuardi sendiri adalah desainer yang karyanya sudah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia terutama di kalangan artis papan atas.

Selebriti tanah air Audi Marissa, Tyas Mirasih dan Syahnaz pun menggunakan baju pengantin rancangan Renzi Lazuardi.

Untuk baju pernikahan Lesti, Renzi memberikan tema padi-padian. Payet yang tersusun di baju Lesti ini digambarkan pohon padi yang tengah berbuah.

Baca Juga: Vaksin Pfizer Telah Peroleh EUA dari BPOM, Tahap Awal Didistribusikan untuk Masyarakat di Wilayah Berikut Ini

Hal ini terinspirasi dari kota asal Lesti yaitu Cianjur yang didominasi dengan area persawahan.

Tak hanya di baju Lesti saja, di baju yang digunakan oleh Rizky Billar pun terdapat aksen payet bernuansa padi-padian.

Diketahui juga bahwa Renzi juga merupakan desainer baju saat acara lamaran Lesti Kejora dan Rizky Billar pada Juni lalu.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah