Bupati Garut: Camat Akan Diberikan Sanksi Jika tak Melaksanakan Komitmen ODF

- 24 Agustus 2021, 03:52 WIB
Bupati saat memimpin apel pagi gabungan secara terbatas dan virtual, di Gedung Command Center (CC) Kompleks Pendopo, Garut, Senin 23 Agustus 2021.
Bupati saat memimpin apel pagi gabungan secara terbatas dan virtual, di Gedung Command Center (CC) Kompleks Pendopo, Garut, Senin 23 Agustus 2021. /kabar-priangan.com/ Dindin Herdiana/

KABAR PRIANGAN - Bupati Garut Rudy Gunawan meminta keseriusan para camat dalam penanganan Open Defecation Free (ODF) atau stop buang air besar sembarangan.

Ia berharap masyarakat senantiasa berkoordinasi dengan kepala pusat kesehatan masyarakat yang ada di daerahnya masing.

"Insya Allah nanti para camat yang berhubungan dengan sanitasi, khususnya untuk yang ODF kami mohon keseriusan dan kami mohon Kepala Puskesmas ini juga berkoordinasi dengan Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan (dr. Tri). Kemarin sudah laporan katanya ada 90 yang akan mendeklarasikan," kata Bupati dalam apel pagi gabungan terbatas virtual, di Gedung Command Center (CC) Komplek Pendopo, Garut, Senin 23 Agustus 2021.

Baca Juga: Si Jago Merah Hanguskan 51 Kamar Penginapan di Pantai Santolo Garut

Ia menuturkan, pihaknya tetap akan melakukan sanksi kepada camat berupa pergeseran jabatan jika tidak melaksanakan ODF di daerah yang dipimpinnya.

"Camat akan diberikan sanksi jika tak melaksanakan ODF atau tidak membuat komitmen ODF sampai dengan Desember 2021, Sanksinya tetap berupa pergeseran dari jabatannya," ucapnya.

Rudy Gunawan mengungkapkan, Pemkab Garut akan mempercepat proses yang berkaitan dengan ODF di Kabupaten Garut.

"Kita juga akan melakukan langkah-langkah konkret mungkin nanti akan kita laksanakan minggu depan dalam apel, insya Allah kalau kita turun ke Level 2, kita akan mempercepat proses yang namanya gerakan yang sudah tertinggal yaitu ODF," ujarnya.

Baca Juga: Meski Mendapat Penolakan, Sistem Ganjil Genap di Kota Banjar Terus Disosialisasikan Jajaran Kepolisian

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x