Peringatan Hari Santri Akan Dihadiri oleh Ketua PWNU Jabar, KH. Juhadi Muhammad

- 9 November 2021, 08:08 WIB
Ketua LDNU Kota Tasikmalaya, H. Aslim (tengah) bersama Ketua PWNU Jawa Barat KH. Juhadi Muhammad (kiri) saat bersilaturahmi di Ponpes Al Muhajirin Purwakarta, Senin 8 November 2021.*
Ketua LDNU Kota Tasikmalaya, H. Aslim (tengah) bersama Ketua PWNU Jawa Barat KH. Juhadi Muhammad (kiri) saat bersilaturahmi di Ponpes Al Muhajirin Purwakarta, Senin 8 November 2021.* /DOK LDNU Kota Tasikmalaya/

KABAR PRIANGAN - Ketua Lembaga Dakwah Nahdatul Ulama PCNU Kota Tasikmalaya, H. Aslim SH bersilaturahmi dengan Ketua PWNU Jawa Barat, KH. Juhadi Muhammad di kediaman Rais Syuriyah PWNU Jawa Barat KH. Abun Bunyamin, MA di Ponpes Al Muhajirin Purwakarta.

Kesempatan bertemu itu dimanfaatkan Aslim dan rombongan untuk memberi selamat serta dukungan untuk  menakhodai biduk organisasi NU masa khidmat  2021-2024.

Aslim yang juga Ketua DPRD Kota Tasikmalaya ini juga sekaligus mengundang KH Juhadi untuk menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional PCNU Kota Tasikmalaya pada 14 November 2021 di Gedung PCNU Kota Tasikmalaya.

Baca Juga: Wow, Gojek dan Tokopedia Digugat Lebih dari Rp1,8 Triliun oleh Pemilik Merk GoTo

"Alhamdulillah kami bersyukur bisa bersilaturahmi dengan  beliau, terlebih yang bersangkutan juga bersedia untuk hadir ke Kota Tasikmalaya,” kata Aslim, Senin, 8 November 2021.

Aslim mengatakan, kehadiran Ketua PWNU Jabar diharapkan jadi motivasi dan ada pencerahan bagi warga NU di Tasik.

KH Juhadi Muhammad, S.H merupakan Ketua PWNU Jawa Barat setelah meraih suara terbanyak dalam Konferensi Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) XVIII di Bandung, Minggu, 31 Oktober 2021 lalu.

Baca Juga: Pejabat Hasil Open Bidding Ditargetkan Dilantik Pada 19 November 2021. Ini Penjelasan Sekda  

Ia mengantungi 19 suara, jauh dari dua kandidat lain yakni KH Hasan Nuri Hidayatullah dan KH Romdoni yang masing-masing memperoleh 8 suara dan 1 suara. Hasan Nuri Hidayatullah merupakan petahana yang ikut bertarung dalam pemilihan.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x