Hadapi Fenomena La Nina, Masyarakat Sumedang Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan Dini

- 24 November 2021, 19:23 WIB
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir bersama Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan, sedang membahas potensi bencana, pada Rapat Koordinasi Forkopimda dalam rangka Antisipasi Penanganan Musim Hujan di wilayah Kabupaten Sumedang, di Gedung Negara
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir bersama Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan, sedang membahas potensi bencana, pada Rapat Koordinasi Forkopimda dalam rangka Antisipasi Penanganan Musim Hujan di wilayah Kabupaten Sumedang, di Gedung Negara /kabar-priangan.com/DOK Humas/

KABAR PRIANGAN - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), baru-baru ini memprediksi bahwa fenomena La Nina akan terjadi pada akhir 2021.

Fenomena La Nina ini, biasanya akan memengaruhi sirkulasi udara global yang mengakibatkan udara lembab mengalir lebih kuat dari Samudra Pasifik ke arah Indonesia.

Seiring adanya prediksi fenomena La Nina tersebut, Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, kini mengimbau kepada seluruh masyarakat di wilayah Kabupaten Sumedang, supaya dapat meningkatkan kewaspadaan dini.

Baca Juga: Insentif RT dan RW di Sumedang Terancam Hilang, Ratusan Kades Ngadu ke DPRD

Pasalnya, fenomena La Nina ini akan berpengaruh terhadap meningkatnya curah hujan yang dapat berpotensi menimbulkan bencana alam di wilayah Kabupaten Sumedang.

"Sebagaimana yang disampaikan BPBD Kabupaten Sumedang, saat ini BMKG telah memprediksi bahwa gelombang La Nina akan terjadi sekitar bulan November 2021 sampai dengan Februari 2022," kata Bupati Dony, saat memimpin Rapat Koordinasi Forkopimda dalam rangka Antisipasi Penanganan Musim Hujan di wilayah Kabupaten Sumedang, belum lama ini.

Guna menindaklanjuti hal tersebut, kata Dony, maka seluruh aparatur pemerintah dan juga masyarakat di Sumedang kini harus sudah mulai mewaspadai setiap potensi bencana yang kemungkin akan terjadi akibat adanya perubahan cuaca itu.

Baca Juga: Telan Biaya Rp14,4 M, Pemkab Garut Optimalkan Penataan Objek Wisata Pantai Sayangheulang

"Fenomena La Nina ini akan berdampak pada meningkatnya curah hujan. Kalau curah hujan tinggi, biasnya akan berpotensi menimbulkan bencana. Sebelum itu terjadi, maka kita semua harus meningkatkan kewaspadaan dini," ujar Dony.

Atas dasar itu, Bupati kini mengintruksikan kepada seluruh OPD terkait, termasuk para camat, supaya terus mensosialisasikan upaya pencegahan dini bencana kepada masyarakat.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x