Ratusan Warga Desa di Kabupaten Sumedang Mendadak Sujud Syukur Massal, Ada Apa?

- 19 Desember 2021, 16:02 WIB
Ratusann warga di Tanjungkerta Kabupaten Sumedang melakukan sujud syukur masal di tengah jalan
Ratusann warga di Tanjungkerta Kabupaten Sumedang melakukan sujud syukur masal di tengah jalan /kabar-priangan.com/Taufik Rohman/

Herman menuturkan, jalan desa antara Babakan Caringin-Sudimampir ini, sebenarnya telah lama sekali rusak, bahkan dari dulu belum pernah dihotmix, paling hanya diaspal biasa.

Baca Juga: Dinas PUPR Sumedang Targetkan Akhir Tahun 2021 Ratusan Ruas Jalan Mulus

Padahal warga di Desa Cipanas ini, sudah sangat mendambakan sekali bisa memiliki akses jalan yang bagus dihotmix.

Impian warga Desa Cipanas untuk bisa memiliki jalan bagus ini, ternyata akhirnya bisa terkabul, dan sekarang jalan tersebut telah selesai diperbaiki dengan cara dihotmix.

Sebagai bentuk syukur warga atas selesainya perbaikan jalan desa tersebut, maka warga di empat dusun yang terlewati Jalan Babakan Caringin-Sudimampir ini, semuanya sepakat untuk melakukan sujud syukur secara serentak pada Hari Minggu pukul 09.00 WIB tadi. 

Baca Juga: Respon Teguran Wabup Erwan, URC Dinas PUPR Sumedang Perbaiki Jalan Rusak di Tanjungsari

"Intinya kami merasa sangat bersyukur karena sekarang akses jalan di wilayah kami sudah bagus. Semoga, dengan bagusnya infrastruktur jalan ini, perekonomian masyarakat di Desa Cipanas bisa semakin maju. Atas nama masyarakat, kami mengucapkan terima kasih kepada Pa Gubernur, Pa Bupati, dan Pa Kuwu, karena telah mewujudkan impian kami," tutur Herman. 

Herman juga menambahkan, selain melakukan sujud syukur, warga juga beramai-ramai membuat nasi tumpeng untuk acara makan bersama usai pelaksanaan sujud syukur.***

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x