Sedang Pesta Miras, Sejumlah Remaja di Kota Tasikmalaya Ditangkap, Sempat Kejar-kejaran ke Gang Sempit

- 18 Januari 2022, 21:57 WIB
Sejumlah remaja ditangkap saat kedapatan sedang pesta miras di kawasan Jalan Ibrahim Adjie, Kota Tasikmalaya.*
Sejumlah remaja ditangkap saat kedapatan sedang pesta miras di kawasan Jalan Ibrahim Adjie, Kota Tasikmalaya.* /Kabar-Priangan.com/Erwin RW

KABAR PRIANGAN - Warga terutama pemotor kian merasa waswas saat melintasi Jalan Ibrahim Adjie, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, jika malam hari. Hal ini karena di kawasan jalan tersebut kerap dijadikan lokasi nongkrong remaja untuk menggelar pesta miras (minuman keras).

Merespons pengaduan warga yang resah dengan keberadaan sejumlah remaja sedang pesta miras, Senin 17 Januari 2022 malam, petugas langsung mengecek lokasi. Termyata setelah menyisir lokasi tersebut didapati sejumlah remaja yang sedang  berkumpul.

Petugas Patroli Tim Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota langsung memeriksa remaja yang pesta miras tersebut untuk menjamin kondusivitas kamtibmas di Kota Tasikmalaya.

Baca Juga: Anak di Bawah Umur Berkebutuhan Khusus Diperkosa Pemuda Kampung, Hukuman Penjara 15 Tahun Menanti Pelaku

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan melalui Katim 1 Maung Galunggung Ipda Ipan Faisal mengatakan, respons ini sebagai upaya Polres Tasikmalaya Kota dalam memberantas penyakit masyarakat, berandalan bermotor, dan premanisme.

"Ketika patroli mobile kami mendapatkan pengaduan warga bahwa di Jalan Ibrahim Adjie, Kecamatan Cipedes, ada sekelompok remaja diduga sedang pesta miras dan meresahkan warga sekitar, mereka diduga berandalan bermotor akan berbuat onar," katanya, Selasa 18 Januari 2022.

Para remaja tersebut dalam kondisi pengaruh minuman keras. Sehingga disinyalir akan berbuat tindakan yang meresahkan. "Saat kami datangi, mereka langsung kabur, sempat dikejar sampai ke gang sempit, dapat kami amankan enam orang," ujarnya.

Baca Juga: Seorang Anak di Kota Tasikmalaya Meninggal Usai Divaksin, Pagi Hari Sebelum Vaksinasi Terlihat Sehat

"Kegiatan mereka mengganggu masyarakat, semua dalam pengaruh miras, kami amankan ke mapolres untuk penyelidikan lebih lanjut," katanya, menambahkan.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x