Wayang Golek Dalang Cilik Pukau Penonton di Halaman Pasar Pancasila Tasikmalaya, Jadi Hiburan yang Dirindukan

- 20 Februari 2022, 18:12 WIB
Pagelaran wayang golek di halaman Pasar Pancasila, Kota Tasikmalaya, oleh dalang remaja asal Kabupaten Ciamis menjadi hiburan warga, Sabtu 19 Februari 2022 malam.*
Pagelaran wayang golek di halaman Pasar Pancasila, Kota Tasikmalaya, oleh dalang remaja asal Kabupaten Ciamis menjadi hiburan warga, Sabtu 19 Februari 2022 malam.* /Kabar-Priangan.com/Erwin RW

"Pentas kesenian tradisional digelar dari pagi hingga sore hari," ujar Hidayat.

Setelah itu, malam harinya dilanjutkan dengan pagelaran wayang golek dengan dalang cilik Anom Dika Ajen Wirasuanda dari Sanggar Wirahma Pujangga Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis.

Baca Juga: Harga Minyak Goreng di Garut Normal, Tapi Penjualan Masih Dibatasi

Pagelaran wayang golek tersebut mendapat antusias warga juga para tokoh komunitas budaya. Meski usia dalang masih 15 tahun, namun sudah mampu melakonkan wayang golek dengan baik.

Terlebih saat penampilan si Cepot dengan banyolan-banyolan khasnya. Gelak tawa para penonton terdengar cukup riuh hingga menghangatkan susana di lokasi pagelaran. Hujan yang cukup deras tak menyurutkan penonton hingga pertunjukan wayang golek usai tengah malam.*

 

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x