Tanggul di Kawasan Cipanas Galunggung Jebol, Menimpa Kolam Pemandian Air Panas Milik Perhutani

- 17 Juli 2022, 16:48 WIB
Tanggul di Cipanas Galunggung jebol sehingga menimpa kolam pemandian air panas di Cipanas Galunggung.*
Tanggul di Cipanas Galunggung jebol sehingga menimpa kolam pemandian air panas di Cipanas Galunggung.* /kabar-priangan.com/Erwin RW/

KABAR PRIANGAN - Akibat tidak kuat menahan derasnya air, tanggul di Kawasan Cipanas Objek Wisata Galunggung jebol, Jumat 15 Juli 2022 petang.

Material longsoran dan tanggul itu menimpa kolam pemandian air panas milik Perhutani.

Kapolsek Sukaratu Polres Tasikmalaya Kota, Iptu H. Mahmud Darmana membenarkan bahwa musibah tanggul jebol tersebut terjadi karena curah hujan tinggi.

Baca Juga: RSUD dr. Slamet Garut Terapkan Cara Pendaftaran dengan Aplikasi Online

Sehingga tanggul tidak kuat menahan derasnya air. "Benar kejadiannya kemarin petang, Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materi saja," ungkapnya, Minggu 16 Juli 2022.

Dikatakannya bahwa, material longsor menimpa pemandian air panas yang di kelola Perhutani.

"Kami segera Koordinasi dengan Pemda Kabupaten Tasikmalaya dan pihak Perhutani untuk menutup area tersebut," ungkapnya.

Baca Juga: 8 Rumah Terendam, 32 Rumah Terancam Abrasi dan Terisolasi, Warga: Kemana Pemkab Sumedang?

Selanjutnya pihaknya juga sudah mengambil langkah-langkah, agar para pengunjung tidak memasuki area berbahaya tersebut.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x