Hadapi Ancaman Resesi Ekonomi, Bupati Garut Ajak Semua Pihak Bergerak dan Bangkit

- 18 Agustus 2022, 18:20 WIB
Bupati Garut, Rudy Gunawan mengajak masyarakat bangkit dari keterpurukan yang terjadi akibat pandemi Covid-19 yang telah menimbulkan dampak yang sangat besar di berbagai sektor.
Bupati Garut, Rudy Gunawan mengajak masyarakat bangkit dari keterpurukan yang terjadi akibat pandemi Covid-19 yang telah menimbulkan dampak yang sangat besar di berbagai sektor. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Bupati Garut, Rudy Gunawan menyatakan, untuk bisa bangkit dari keterpurukan yang terjadi akibat pandemi Covid-19 yang telah menimbulkan dampak yang sangat besar di berbagai sektor memang tak semudah membalikan telapak tangan. Namun hal ini bukan pula berarti kita harus berpangku tangan dan patah semangat sehingga kita malah akan semakin terpuruk.

"Memang tidak semudah membalikkan telapak tangan ketika kita ingin bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19. Apalagi Pak Presiden pun  sempat menyebutkan jika di tahun 2023 dunia akan memasuki kondisi gelap," kata Rudy, Kamis, 18 Agustus 2022.

Apa yang disampaikan Presiden RI Joko Widodo itu menurut Rudy, tidaklah berlebihan mengingat saat ini dunia dibayang-bayangi oleh kemungkinan terjadinya resesi ekonomi. Hal ini merupakan akumulasi dari berbagai faktor di antaranya akibat perang yang timbul di kawasan Eropa.

Baca Juga: Di Garut, Peringati HUT RI ke 77, Pemilik Nama Mirip Pahlawan, Bisa Masuk Tempat Wisata Gratis

Disebutkannya, kondisi seperti ini juga diperparah dengan belum pulihnya perekonomian dunia secara penuh sebagai dampak pandemi Covid-19. Bahkan efek dari berbagai permasalahan tersebut saat ini sudah mulai kita rasakan, salah satunya dengan terjadinya kenaikan harga beberapa komoditas terutama kebutuhan masyarakat.

Rudy mengingatkan agar kondisi tersebut tidak melemahkan semangat apalagi membuat kita putus asa. Ini justru harus dianggap sebagai sebuah tantangan agar kita semakin termotivasi untuk bergerak dan bangkit dari keterpurukan.

"Tantangannya memang berat tapi itu bukan berarti kita harus kehilangan semangat apalagi sampai putus asa. Kita justru harus bisa menunjukan bahwa kita mampu bangkit dan selama ini telah terbukti bangsa Indonesia telah teruji dalam menghadapi berbagai kondisi yang sulit," ujarnya.

Baca Juga: 368 Warga Binaan Lapas Kelas IIB Garut Dapat Remisi, Dua WNA Belum Penuhi Syarat

Ia pun mengingatkan tema dari HUT ke 77 Kemerdekaan RI yakni "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat". Oleh karena itu, Rudy mengajak semua pihak untuk bergerak bersama dan bangkit dari berbagai permasalahan yang muncul dan mengancam sendi-sendi kehidupan masyarakat. 

Ia menilai, saatnya sekarang kita harus melakukan langkah-langkah percepatan pemulihan perekonomian dan kehidupan sosial kemasyarakatan yang memungkinkan kita untuk menguatkan seluruh sendi kehidupan berbangsa dan bernegara. 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x