DPRD Jabar Dorong Pemprov Tingkatkan Anggaran untuk Pembibitan Domba Garut

- 20 Juli 2023, 20:33 WIB
Wakil Ketua Komisi II DPRD Jabar, Lina Ruslinawati melakukan kunjungan ke UPTD BPPT Domba dan Kambing Margawati di Kabupaten Garut, Kamis, 20 Juli 2023. Ia akan mendorong Pemprov Jabar supaya menyediakan anggaran lebih layak agar upaya pengembangan domba Garut bisa lebih baik.
Wakil Ketua Komisi II DPRD Jabar, Lina Ruslinawati melakukan kunjungan ke UPTD BPPT Domba dan Kambing Margawati di Kabupaten Garut, Kamis, 20 Juli 2023. Ia akan mendorong Pemprov Jabar supaya menyediakan anggaran lebih layak agar upaya pengembangan domba Garut bisa lebih baik. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Domba, khususnya domba Garut selama ini sudah menjadi ikon Kabupaten Garut bahkan juga Provinsi Jawa Barat. Oleh karenanya populasi domba Garut harus terus dipertahankan bahkan ditingkatkan agar tidak sampai punah seperti sejumlah ikon lainnya. 

Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat, Lina Ruslinawati saat melakukan kunjungan ke UPTD Balai Pembibitan Pengembangan Ternak (BPPT) Domba dan Kambing Margawati di Kabupaten Garut, Kamis, 20 Juli 2023.

Disampaikannya, kunjungan yang dilakukannya ini bertujuan untuk memantau secara langsung program pembibitan domba dan kambing milik Pemprov Jabar yang berada di wilayah Kabupaten Garut ini. Sebelumnya ia mendapat informasi jika tempat pembibitan ini kurang mendapatkan pasokan anggaran sehingga pembibitannya kurang maksimal. 

Baca Juga: PT PNM Sebut tak Ada Kerugian Uang Negara dalam Kasus Pencurian Data Pribadi Ratusan Warga Garut

"Hasil peninjauan langsung yang kami lakukan, UPTD BPPT Domba dan Kambing Margawati ini masih berjalan dengan baik. Bahkan tadi saya dengar langsung jika PAD yang dihasilkan bisa melampaui target," ujar Lina. 

Namun demikian Lina juga menyampaikan dirinya masih melihat adanya beberapa hal yang jadi sorotan di UPTD BPPT Domba dan Kambing Margawati ini. Salah satunya kondisi kandang yang mulai rusak akibat belum pernah dilakukan perbaikan total sejak tahun 1975.  

Padahal menurutnya keberadaan UPTD BPPT Domba dan Kambing Margawati ini sangat penting. Tempat ini bukan hanya sebagai penghasil PAD akan tetapi ebih dari itu juga menjadi sarana budidaya domba, yang notebene menjadi ikon Garut dan Jabar. 

Baca Juga: Polres Garut Buka Dua Posko Pengaduan Kaitan Kasus Dugaan Pencurian Data Pribadi

Ia menilai agar fungsinya bisa lebih optimal, UPTD BPPT Domba dan Kambing Margawati ini harus mendapatkan perhatian lebih baik, termasuk diberikan anggaran yang memadai. Pihaknya pun akan terus mendorong agar Pemprov Jabar bisa mengalokasikan anggaran yang lebih pantas untuk UPTD BPPT Domba dan Kambing Margawati ini.

"Dengan adanya dukungan anggaran yang cukup, saya optimis UPTD BPPT Domba dan Kambing Margawati ini bisa lebih representatif. Bahkan saya juga akan memdorong supaya ke depannya tempat ini juga bisa menjadi sarana edukasi terkait domba garut yang namanya sudah sangat terkenal," katanya. 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x