Harga Beras dan Telur di Pasar Manis Ciamis Masih Mahal

- 19 Maret 2024, 16:10 WIB
Pedagang di Pasar Manis Ciamis sedang melayani pembeli beras. Hingga kini harga beras masih cukup tinggi.
Pedagang di Pasar Manis Ciamis sedang melayani pembeli beras. Hingga kini harga beras masih cukup tinggi. /kabar-priangan.com/Endang SB/

KABAR PRIANGAN - Berdasarkan catatan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pasar Manis Ciamis, hingga memasuki hari ke 8 di bulan Ramadan 1445 H, harga beras premium yang dijual sejumlah pedagang masih cukup tinggi. 

Kepala UPTD Pasar Manis Ciamis, Dana, mengatakan, berdasarkan pantauan pihaknya memang harga beras jenis premium masih cukup tinggi. 

“Untuk hari ini harga beras premium atau kelas satu harganya masih Rp17.500 per kilogram nya,“ katanya, Selasa, 19 Maret 2024.

Baca Juga: Menilik Kegiatan Ramadan Warga Binaan Lapas Ciamis

Dana menuturkan, untuk harga beras kelas dua dalam catatan pihaknya terpantau masih sama harganya belum mengalami penurunan.

“Harga beras kelas dua yang dijual di Pasar Manis ini ada di kisaran Rp16.000 per kilogram nya masih sama dengan pekan lalu,” ucapnya.

Dana mengatakan, meskipun saat ini pemerintah sudah melaksanakan operasi beras murah di sejumlah daerah. Namun masih belum bisa menstabilkan harga beras. 

Baca Juga: Pemdes Desa Bangunjaya Ciamis Bangun Jalan Baru untuk Akses Menuju Kawasan Potensi Wisata

Selain beras kini harga harga telur di Pasar Manis pun malah mengalami kenaikan.

“Untuk harga daging ayam dan telur malah tercatat hari ini mengalami kenaikan dari harga sebelumnya yaitu harga daging ayam ras saat ini mencapai harga Rp 43.000 per kilogram. Sedangkan untuk harga telur mencapai Rp33.000 per kilogram,” ungkapnya.***

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x