Semangat Emak-emak di Ciamis Nobar Dukung PSGC, Bobotoh Setia dari Era Herry Kiswanto hingga Heri Rafni Kotari

- 24 Mei 2024, 20:43 WIB
Ibu-ibu bobotoh PSGC Ciamis hadir dan menyediakan camilan saat nobar PSGC Ciamis Vs Persiku Kudus di Taman Lokasana, Ciamis Kota, Kamis 23 Mei 2024.*/kabar-priangan.com/Foto: Istimewa/Dok. Baraya Lintas Kota
Ibu-ibu bobotoh PSGC Ciamis hadir dan menyediakan camilan saat nobar PSGC Ciamis Vs Persiku Kudus di Taman Lokasana, Ciamis Kota, Kamis 23 Mei 2024.*/kabar-priangan.com/Foto: Istimewa/Dok. Baraya Lintas Kota /

Baca Juga: Final Persib Vs Madura United Leg 1 Antusias Bobotoh Sangat Tinggi, Ini 6 Lokasi Nobar Biru di Bandung

Bangga dukung klub lokal Ciamis

Eem menyebutkan, dirinya dan rekan-rekannya semangat mendukung PSGC karena raramean bangga sebagai klub lokal Ciamis. Selain itu dengan nobar juga memelihara silaturahmi dengan rekan-rekannya terutama sesama ibu-ibu. Adapun Taman Lokasana dulunya merupakan lapangan sepak bola, bahkan sering menjadi venue pertandingan sejumlah klub besar. "PSGC itu dari dulu kebanggaan warga Ciamis sejak masih bernama Persigal. Dengan nobar sebagai bentuk dukungan dan memberi semangat kepada para pemain yang sedang berjuang di lapangan," ujarnya.

Ibu-ibu bobotoh PSGC Ciamis hadir dan menyediakan camilan saat nobar PSGC Ciamis Vs NZR Sumbersari Malang di Taman Lokasana, Ciamis Kota, Selasa 21 Mei 2024.*/kabar-priangan.com/Foto: Istimewa/Dok. Baraya Lintas Kota
Ibu-ibu bobotoh PSGC Ciamis hadir dan menyediakan camilan saat nobar PSGC Ciamis Vs NZR Sumbersari Malang di Taman Lokasana, Ciamis Kota, Selasa 21 Mei 2024.*/kabar-priangan.com/Foto: Istimewa/Dok. Baraya Lintas Kota

Eem berharap PSGC terus berprestasi sehingga kian mengharumkan Ciamis. "Kami harapkan PSGC selalu berkibar demi mengharumkan Tatar Galuh Ciamis. Galuh Nanjeur Ciamis Tangguh," ujarnya menyebutkan slogan Ciamis.

Baca Juga: Lokasi Nobar PSGC Ciamis Vs NZR Sumbersari Malang Siang Ini, Di Taman Lokasana Terbuka untuk Umum dan Gratis!

Sayangnya dalam pertandingan melawan Persiku tersebut Ganjar Kurniawan dan kawan-kawan kalah telak skor 0-3. Eem dan ibu-ibu lainnya pun kecewa atas kekalahan tersebut. Meski demikian mereka akan tetap memberikan semangat, termasuk bakal nobar lagi di lokasi yang sama saat melawan Persekabpas Pasuruan, Sabtu 25 Mei 2024 kick off Pukul 15.30 WIB. "Sok nyeri angen ari kawon teh (Membuat sakit perut kalau kalah) hehe, tapi bagaimana pun PSGC akan selalu didukung," ucapnya kepada kabar-priangan.com /Surat Kabar Harian "Kabar Priangan", Kamis 23 Mei 2024.

Para bobotoh PSGC Ciamis Ketua Baraya Lintas Kota (BLK) Ciamis Dedi Udheng (kiri), Mantan Kepala Dinas Pendidikan Ciamis Akasah (depan kedua dari kiri) saat nobar PSGC di Taman Lokasana, Ciamis Kota, Selasa 21 Mei 2024.*/kabar-priangan.com/Foto: Istimewa/Dok. Baraya Lintas Kota
Para bobotoh PSGC Ciamis Ketua Baraya Lintas Kota (BLK) Ciamis Dedi Udheng (kiri), Mantan Kepala Dinas Pendidikan Ciamis Akasah (depan kedua dari kiri) saat nobar PSGC di Taman Lokasana, Ciamis Kota, Selasa 21 Mei 2024.*/kabar-priangan.com/Foto: Istimewa/Dok. Baraya Lintas Kota

Semangat emak-emak bobotoh PSGC Ciamis bikin salut

Sementara itu Ketua Baraya Lintas Kota (BLK) Ciamis Dedi Udheng yang bersama Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Ciamis menggelar nobar PSGC di Lokasana, menyambut gembira dan salut atas semangat dukungan ibu-ibu tersebut. Ia menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah hadir. "Hatur nuhun ka ibu-ibu anu tos tiasa nobar ngadukung PSGC pimpinan Bu Hj Eem. Kanggo ka payun kedah langkung seueur ibu-ibuna. Diantos di nobar salajengnya. Tetap semangat dukung PSGC," kata Dedi.***

 

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah