BK Porprov Jabar 2022 Cabor Aeromodeling Selesai, Tim Kota Tasikmalaya Sukses Lewati Target Medali

- 16 Desember 2021, 21:41 WIB
Prosesi pengalungan medali untuk para pemenang BK Porprov Jabar 2022 yang berakhir Kamis 16 Desember 2021 di Lanud Wiriadinata Kota Tasikmalaya.*
Prosesi pengalungan medali untuk para pemenang BK Porprov Jabar 2022 yang berakhir Kamis 16 Desember 2021 di Lanud Wiriadinata Kota Tasikmalaya.* /Kabar-Priangan.com/Irman Sukmana

KABAR PRIANGAN - Meski didukung peralatan sederhana, Tim Aeromodeling Kota Tasikmalaya sukses menyabet dua medali emas serta masing-masing satu perak dan perunggu pada Babak Kualifikasi (BK) Porprov Jabar 2022.

Dalam ajang yang berakhir Kamis 16 Desember 2021 di Lanud Wiriadinata Kota Tasikmalaya, dua medali emas masing-masing diraih pelajar MAN 1 Awipari M. Dafa Muhtar P di nomor OHLG dengan meraih nilai 247, 04 serta Hendar Kusnandar di nomor F1A dengan koleksi nilai 535.

Hendar juga menyabet satu medali perunggu dari nomor F2D. Sementara sekeping medali perumak diraih Rida Durotul Paridah di nomor OHLG putri dengan nilai 180, 31. Ia hanya kalah tipis dari atlet Kabupaten Bandung Gita Santika Permana yang mengoleksi nilai 200.

Baca Juga: LIVE Liga Inggris antara Liverpool vs Newcastle di SCTV. Simak Jadwal Acara SCTV Jumat, 17 Desember 2021

Atas hasil itu, Asisten Manajer Aeromodeling Kota Tasikmalaya Revan Tri Hermasyah bersyukur karena capaian prestasi yang di luar ekspektasi.

"Target kami hanya satu medali emas karena menyadari peralatan yang digunakan tidak sebagus lawan. Jadi masuk lima besar sudah luar biasa," ujar Revan.

Namun hasil ini ujar dia belum bisa jadi jaminan jika tak disokong peralatan yang lebih baik. "Peralatan tim pesaing lebih baik. Mudah-mudahan menjelang Porprov Jabar 2022 kami mendapat sokongan alat yang lebih baik untuk minimal bisa membawa satu medali emas," kata Hendar.

Baca Juga: Pemkot Tasikmalaya Wajibkan 1 Persen Karyawan Perusahaan dari Disabilitas, Sebelumnya Diberi Keterampilan Dulu

Pelaksanaan BK Cabor Aeromodeling sendiri seperti dikatakan Ketua Pengprov Aeromodeling Jabar Yuyus Bekoming maupun Sekretaris KONI Kabupaten Tasikmalaya Jejen AZ Dahlan berjalan lancar.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x