Kemampuan Tim Gateball Kota Tasikmalaya Kian Meningkat, Optimistis Hadapi Porprov Jabar 2022

- 1 Maret 2022, 16:45 WIB
Para atlet gateball Kota Tasikmalaya seusai menggelar try out dengan Tim Kabupaten Cilacap, 27 Februari 2022.*
Para atlet gateball Kota Tasikmalaya seusai menggelar try out dengan Tim Kabupaten Cilacap, 27 Februari 2022.* /Kabar-Priangan.com/Istimewa

KABAR PRIANGAN - Tim Gateball Kota Tasikmalaya yang dipersiapkan mengikuti ajang Porprov Jabar 2022 terus mengasah kemampuan dengan mengikuti serangkaian pemantapan latihan serta menggelar try out dengan sejumlah tim.

Terakhir pada akhir bulan Februari lalu, Asep Sulaeman dkk menggelar try out dengan klub gateball dari Kabupaten Cilacap dan sejumlah klub yang tersebar di Jawa Tengah.

Hal itu dilakukan dalam upaya menambah jam terbang, memperkuat mentalitas atlet sekaligus mengukur sejauh mana hasil latihan yang rutin digelar selama ini. Hasilnya, sebagian besar tim yang bertanding dalam try out itu menuai hasil memuaskan.

Baca Juga: Seorang Mahasiswa Tertabrak KA Turangga Jurusan Surabaya Bandung di Ciawi Tasikmalaya

Malahan saat try out meladeni perlawanan tim gateball dari Kabupaten Cilacap di lapangan gateball milik UPT Pengairan Sidareja, Cilacap, mereka hanya kalah di nomor beregu putra dan seri kala bertanding di nomor triple putra.

Selebihnya yakni pada nomor beregu campuran, beregu putri, single putra putri, double mix meraih kemenangan.

Meski mendominasi, Ketua Pengcab Gateball Kota Tasikmalaya H Dadan Sudrajat dan Sekretaris Pengcab Gateball Fegie Rizkia Mulyana, MPd, mengaku tidak jumawa. Terlebih lawan yang dihadapi pada dua hari out tersebut tidak tampil full team.

Baca Juga: Covid-19 Melonjak Lagi, Pemkab Ciamis Kembali Berlakukan WFH ASN 50%, ASN Jangan Bepergian ke Luar Daerah!

"Grafik permainan memang terus menunjukan peningkatan berarti. Tetapi kombinasi pemain senior dan junior harus terus diasah demi merealisasikan target dua medali emas di ajang porprov mendatang, " kata Dadan di Kantor KONI Kota Tasikmalaya, Selasa 1 Maret 2022.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x