Persib vs Bhayangkara FC: Tampil Tanpa Kehadiran Bobotoh di Si Jalak Harupat, Jupe Tetap Fokus Juarai Grup C

- 21 Juni 2022, 09:10 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts (kanan) bersama Bek Persib Bandung Ahmad Jufrianto di Stadion GBLA, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat 17 Juni 2022.
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts (kanan) bersama Bek Persib Bandung Ahmad Jufrianto di Stadion GBLA, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat 17 Juni 2022. /ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi/

 

 


KABAR PRIANGAN - Persib Bandung akan menghadapi partai menentukan melawan Bhayangkara FC di Grup C Piala Presiden 2022 hari ini.

Akibat kasus meninggalnya Bobotoh di pertandingan lalu, Persib harus menjalani pertandingan versus Bhayangkara FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa 21 Juni 2022 pukul 20.30 WIB.

Pertandingan Persib melawan Bhayangkara FC tersebut harus dilakukan tanpa kehadiran Bobotoh, selain tempat dipindah pertandingan pun dilakukan tanpa penonton di stadion.

Baca Juga: Sehat Jasmani dan Rohani dengan Sholat Tahajud, Berikut Enam Manfaat Sholat Tahajud

Bek Persib Ahmad Jufriyanto berharap bisa tampil di Si Jalak Harupat dengan ditonton para Bobotoh.

Namun Jupe panggilan akrab Ahmad Jufriyanto mengatakan apapun keputusannya dia memastikan bakal bermain dengan fokus untuk bisa tampil sebagai juara grup.

"Target saya menang, siapapun yang mencetak gol, yang penting menang," kata Ahmad Jufriyanto seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga: Siaran Langsung Duel Bhayangkara FC vs Persib Bandung. Ini Jadwal Acara Indosiar Selasa 21 Juni 2022

Senada dengan Ahmad Jufriyanto, pelatih Persib Robert Alberts tetap menargetkan tim asuhannya bisa menjadi juara Grup C.

Meski pada pertandingan ini Persib tidak diperkuat oleh Victor Igbonefo karena cedera di pipi dan Ciro Alves cedera di tulang bahu pada laga lawan Persebaya.

"Tapi kami tetap melihat ke depannya untuk bisa menjuarai grup ini," kata pelatih asal Belanda tersebut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Selasa 21 Juni 2022: Sagitarius akan Segera Melepas Status Jomblonya, Lalu Libra dan Scorpio?

Saat ini di Grup C, baik Persib, Bhayangkara FC maupun Bali United masih berpeluang lolos ke babak selanjutnya.

Ketiganya mempunyai poin sama, namun Bali United masih menunggu hasil laga Persib dan Bhayangkara FC.***

 

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah