Gol Ciro, Antarkan Persib ke Urutan Empat. Geser Persija di Klasemen Akhir Putaran Pertama Liga 1 2022/2023

- 11 Januari 2023, 22:07 WIB
Ciro Alves berhasil mencetak gol dalam laga sarat gengsi antara Persib vs Persija di Stadion GBLA, Rabu 11 Januari 2023.*
Ciro Alves berhasil mencetak gol dalam laga sarat gengsi antara Persib vs Persija di Stadion GBLA, Rabu 11 Januari 2023.* /instagram.com/@persib/

Persija lebih dulu mengancam lewat kerja sama antara Riko Simanjuntak dan Michael Krmencik. Kemudian Krmencik melepaskan tendangan yang masih melambung di atas gawang Persib pada menit ke-5.

Dua menit berselang, giliran Persib yang mengancam lewat Ciro Alves yang melakukan akselerasi setelah menerima bola terobosan. Pemain asal Brasil itu kemudian melepaskan tendangan mendatar yang masih bisa dihalau kiper Persija, Andritany Ardhiyasa.

Baca Juga: Kadisdik Garut Imbau Jajarannya Ingatkan Dampak Bahaya Permainan Lato lato

Selanjutnya, Ciro kembali mendapatkan beberapa peluang emas. Kecepatan larinya berhasil memanfaatkan umpan-umpan terobosan yang diberikan pemain tengah Persib. Tapi usaha itu selalu berhasil digagalkan barisan pertahanan Persija.

Selain Ciro, Beckham Putra juga kerap mengancam daerah pertahanan Persija. Dukungan puluhan ribu penonton semakin membuat para punggawa Persib bermain all out. Namun hingga 20 menit laga awal, peluang demi peluang tersebut belum menghasilkan gol.

Mendapat tekanan dari Persib, anak-anak asuh Thomas Dol meladeninya dengan melakukan serangan balik yang cepat. Hal itu terjadi di menit ke 26, Riko Simanjuntak yang mendapatkan bola langsung menyodorkannya ke Hanno Behrens.

Baca Juga: Detik-detik Penangkapan Ayah Terduga Pelaku Pembunuhan Bayi Usia 8 Bulan di dalam Hutan, Sempat Diberi Minum

Pemain asal Jerman ini kemudia mengoper bola ke Krmencik yang melepaskan tendangan kerasnya. Tapi bola masih melebar tipis di sisi kiri gawang Persib yang dijaga Teja Paku Alam.

Di menit ke 34, Kremencik kembali mengancam gawang Persib. Striker asal Ceko itu melakukan tandukan, memanfaatkan umpan silang dari Firza Andika. Tapi bola masih mengarah ke atas gawang Persib.

Tak lama berselang, Persib kembali mendapatkan peluang. Ciro yang lagi-lagi menerima umpan terobosan, berhasil membawa bola memasuki daerah penalti Persija. Tapi Kiper Andritany berhasil menghalaunya.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah