BRI Liga 1, Bali United vs Borneo FC: Rebutan Posisi Empat Besar Klasemen

- 3 April 2023, 16:23 WIB
Borne FC akan menjamu tamunya Bali United di  pekan ke-32 dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2022 2023.
Borne FC akan menjamu tamunya Bali United di pekan ke-32 dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2022 2023. / Instagram/@borneofc.id/

KABAR PRIANGAN - Borne FC akan menjamu tamunya Bali United di pekan ke-32 dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2022 2023. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Segiri Kota Samarinda, Kalimantan Timur pukul 20:30 WIB live di Indosiar dan Vidio.com.

Dalam pertandingan tersebut kedua tim berambisi untuk memenangkan pertandingan, sebab tim yang berhasil memenangkan pertandingan nanti akan menempati peringkat ke 4 BRI Liga 1 musim 2022 2023.

Saat ini kedua tim sama-sama mengoleksi 51 poin akan tetapi Borneo FC unggul selisih gol, sehingga saat ini Borneo ada di peringkat ke empat sedangkan bali berada di bawahnya.

Baca Juga: Resep Menu Takjil Es Cracker Susu Viral dan Kekinian ala Pawone Amala, Konsepnya 'Out of The Box'

Bali United berambisi untuk merebut peringkat empat besar klasmen dari Borneo FC dengan berbekal kemenangan pada pertandingan sebelumnya, yakni saat berhasil mengalahkan Arema dengan skor 3-1.

Walaupun dalam pertandingan tersebut Bali harus bermain dengan 10 pemain setelah Novri Setiawan mendapatkan hadiah kartu merah pada menit ke 48.

Sedangkan Borneo FC berambisi untuk mempertahankan peringkat ke empat klasmen dan melebarkan jarak poin dengan Bali United yang ada diperingkat ke lima. Jika Borneo berhasil memenangkan pertandingan maka peluang untuk finis di urutan empat besar semakin mudah.

Baca Juga: 4 Tempat Bukber di Bandung yang Instagramable Pas Buat Foto-Foto. Mulai dari Cottage, Hotel Hingga Cafe Ada!

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah