Prediksi Susunan Pemain PSM vs Arema di BRI Liga 1 2023-2024: Lengkap dengan Head to Head Kedua Tim  

- 20 Oktober 2023, 13:09 WIB
Prediksi susunan pemain PSM vs Arema di BRI Liga 1 2023-2024.
Prediksi susunan pemain PSM vs Arema di BRI Liga 1 2023-2024. /Vidio.com//

 

KABAR PRIANGAN - Prediksi susunan pemain PSM vs Arema di BRI Liga 1 202-2024 yang akan memasuki pekan ke-16 pada akhir pekan ini. Pertandingan PSM vs Arema akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare Jumat, 20 Oktober 2023 mulai pukul 19.00 WIB.

Statistik

Laga melawan Arema diprediksi akan menjadi momentum yang tepat bagi PSM Makasar untuk kembali ke jalur kemenangan. Seperti kita ketahui dalam laga sebelumnya PSM mengalami dua kekalahan beruntun masing-masing dari Madura United 2-0 dan PSIS 2-1. Hal itu membuat PSM Makasar tertahan di peringkat 13 klasemen sementara BRI Liga 1 2023-2024 dengan raihan 18 poin dari 15 laga yang sudah dijalani.

Di sisi lain Arema FC dalam laga sebelumnya berhasil meraih satu kemenangan atas PSS Sleman 2-1 dan satu kekalahan atas Borneo FC 1-0. Gustavo Almeida dan kawan-kawan masih tertahan di peringkat ke 16 klasemen sementara BRI Liga 1 2023-2024 dengan torehan 13 poin.

Baca Juga: Prediksi Skor Borneo FC vs Persib di BRI Liga 1: Link Live Streaming, Line Up Pemain, Statistik, Head To Head

Bertanding di hadapan pendukungnya tentu membuat PSM lebih optimis bisa memenangkan duel kontra Arema nanti malam. Meski begitu M Arfan dan kawan-kawan tetap mewaspadai kebangkitan Arema di laga nanti.

Dikutip dari laman resmi PT LIB pelatih PSM Bernando Tavares mengatakan bahwa Arema merupakan salah satu tim yang mempunyai semangat juang tinggi. Terbukti dalam pertandingan terakhir kontra Borneo FC, Ginanjar Wahyu dan kawan-kawan bermain  luar biasa hingga menit akhir meskipun akhirnya Arema harus menelan kekalahan.

Ia pun memberi perhatian khusus kepada pemain depan Arema Gustavo Almeida yang selalu bermain bagus meskipun secara tim sedang dalam kondisi kurang baik. Menurutnya pemain yang sekarang menjadi top skor sementara BRI Liga 1 2023-2024 adalah pemain berbahaya bagi lawan. Apalagi dibantu dengan pemain lain yang memiliki kemampuan yang berkualitas.

Baca Juga: Prediksi Skor Bhayangkara FC vs Barito di BRI Liga 1: Link Live Streaming, Line Up Pemain, Statistik, H2H

“Dan bagi saya performa mereka di laga sebelumnya itu lumayan bagus mereka menunjukkan permainan yang bagus meskipun mereka mendapatkan hasil yang tidak bagus,” ujar pelatih asal Portugal ini. “Arema mempunyai top skor di liga saat ini Gustavo ini bagus buat mereka namun mereka juga mempunyai pemain bagus yang lain,” imbuhnya.

Sedangkan PSM Makasar sedang dalam krisis di lini depan. Terbukti dalam laga sebelumnya banyak membuang peluang yang mengakibatkan kekalahan. Kendati demikian Bernando Tavares optimis M Arfan dan kawan-kawan tetap menunjukkan penampilan terbaiknya di laga nanti.

Prediksi susunan pemain

PSM Makasar (3-5-2): Ricky Pratama (GK), Yuran Fernandes, Safrudin Tahar, Erwin Gutawa, M Arfan, Dzaky Asraf, Akbar Tabjung, Ananda Rehan, Kenzo Nambu, Adilson Silva, Everton

Pelatih: Bernando Tavares

Baca Juga: Prediksi Skor PSS vs Persik di BRI Liga 1: Link Live Streaming, Line Up Pemain, Statistik, Head To Head

Arema FC (4-4-2): J. Schwarzer (GK), A. Maulana, Marassabessy, C. R. de Almeida, Bagas Adi, Jayus Hariona, Ariel Lucero, Evan Dimas, Dedik Setiawan, C. Lokolingoy, G. Almeida dos Santos

Pelatih: Fernando Valente

Head To Head Kedua Tim

- 04/02/2023 (Liga 1): Arema 0 vs 1 PSM

- 20/08/2022 (Liga 1): PSM 1 vs 0 Arema

- 11/06/2022 (Piala Presiden): Arema 0 vs 1 PSM

- 30/03/2022 (Liga 1): Arema 1 vs 0 PSM

- 05/09/2021 (Liga 1): PSM 1 vs 1 Arema

Jangan lupa saksikan pertandingan BRI Liga 1 202-2024 antara PSM vs Arema nanti malam di Indosiar atau link live streaming Vidio.com.***

Editor: Helma Apriyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah