5 Tempat Wisata Kuliner di Bandung untuk Rayakan Hari Valentine, Uniknya Ada yang Berkonsep Forest In Cafe

- 9 Februari 2023, 15:21 WIB
Suasana cafe Gormeteria di Bandung yang berkonsep forest in cafe.
Suasana cafe Gormeteria di Bandung yang berkonsep forest in cafe. /instagram/@lantekayusurabaya/

KABAR PRINGAN - Setiap tahunnya, tanggal 14 Februari biasa diperingati sebagai Hari Valentine atau Hari Kasih Sayang, hal yang bisa dilakukan salah satunya pergi liburan sambil kulineran.

 

 

Salah satu wilayah yang cocok untuk dikunjungi untuk mengajak pasangan atau orang kesayangannya Anda liburan sambil kulineran adalah Kota Bandung.

Agar Anda tak bingung mencari tempat wisata kuliner di Bandung yang memiliki suasana romantis, disini Kami akan merekomendasikan lima tempat yang cocok untuk Anda kunjungi.

Baca Juga: Ini 4 Curug di Jatiwaras Tasikmalaya yang Belum Banyak Diketahui Pengunjung, Pesona Alam Indah dan Sejuk  

1. Cudeto Cafe & Resto

Rekomendasi pertama wisata kuliner cafe di Bandung yang cocok dikunjungi saat Hari Valentine adalah Cudeto Cafe & Resto.

Suasanya sangat romantis, unik dan instagramable, apalagi di cafe ini juga menyajikan live musik.

Lokasinya berada di Jalan Cilaki, Cihapit, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Gratis, 12 Link Twibbon untuk Rayakan Hari Valentine bersama Orang Terkasih!

2. Jardin Cafe

Rekomendasi selanjutnya yaitu ada Jardin Cafe, tempatnya juga tak kalah romantis dari cafe Cudeto Cafe & Resto.

Hal yang unik dari cafe ini terdapat pepohonan dan tumbuhan tropis di sekitar cafe yang menjadikan suasananya menjadi segar.

Sehingga selain untuk nongkrong sambil kulineran, cafe ini juga cocok sebagai tempat healing.

Baca Juga: Menerka Perilaku Monyet Ekor Panjang, Wisata Keramat Solear di Kota Seribu Industri

Keunikannya inilah yang tidak dimiliki cafe lain. Kini Jardin Cafe menjadi cafe yang hits di Bandung.

Lokasinya berada di Jln Cimanuk, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

3. Gormeteria

Gormeteria merupakan cafe di Bandung yang di dalamnya berkonsep vintage hingga nuansa alam. Uniknya Gormeteria cafe ini bisa disebut juga "Forest in Cafe".

Baca Juga: 10 Link Twibbon Gratis untuk Memperingati Peristiwa Isra Mi'raj 1444 H

Untuk menu kuliner yang tersedia disini ada beragam menu Asia dan Wastern dengan harga yang bervariatif.

Lokasinya berada di Jalan Pasir Kaliiki Nomor 176, Pasir Kaliki, Kecamatan Ciicendo, Kota Bandung, Jawa Barat.

4. KaKa Cafe

KaKa Cafe menjadi salah satu wisata kuliner cafe di Bandung yang cocok dikunjungi saat Hari Valentine.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Garut yang Lagi Hits 2023, Cocok Dikunjungi Saat Liburan Bersama Keluarga

Tempatnya sangat nyaman dan instagramable. Bagi Anda yang senang menikmati kopi, Anda bisa mencoba beberapa varian menu andalan di KaKa Cafe.

Lokasu KaKa Cafe berada di Jl Sultan Tirtayasa, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

3. Cafe Bali

Sesuai dengan namanya, lini Cafe Bali sudah sangat populer di Kota Bandung, karena ciri khasnya seperti berada di Pulau Bali.

Baca Juga: Berdalih Jomblo, Pelaku Perbuatan Tak Senonoh di Konter HP Tasikmalaya Diamankan Polisi

Jadi bagi Anda yang ingin menikmati liburan Hari Valentine yang bernuansa seperti Bali cukup datang saja ke Cafe Bali di Bandung.

Disini Anda bisa mencoba berbagai menu mulai dari makanna berat hingga dessert.

Lokasinya berada di Jl. L. L. R.E. Martadinata No.211-215, Cihhapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Kamis 9 Februari 2023: Ada Duel BRI Liga 1 PSM vs Barito Putera dan PSS vs Persik Kediri

Itulah lima tempat wisata kuliner di Bandung yang bisa Anda kunjungi bersama pasangan ataupun orang kesayangan Anda saat Hari Valentine.***

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x