7 Tempat Wisata Kuliner Legend di Sumedang yang Masih Hits 2024, Bikin Nagih! Nomor 5 Cocok Buat Munggahan

- 28 Februari 2024, 08:31 WIB
Aneka masakan khas Sunda yang bisa dibikmati di rumah makan Saung Teko, Sumedang
Aneka masakan khas Sunda yang bisa dibikmati di rumah makan Saung Teko, Sumedang /instagram/@pezntgerl

3. Tahu Bungkeng

Jika kamu berkunjung ke Sumedang nampaknya kurang lengkap jika tidak menyantap hidangan tahunya di Tahu Bungkeng yang sudah melegenda dimana-mana. Keberadaannya sudah cukup lama sehingga namanya begitu terkenal dikalangan masyarakat Sumedang sendiri dan wisatawan dari luar kota.

Tercatat bahwa tahu bungkeng ini sudah buka sejak tahun 1917 dan konon katanya dari sinilah cikal bakal tahu sumedang muncul dan akhirnya begitu populer. Lokasinya terletak di Jalan Sebelas April No.53, Kotakaler, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Alam di Ciamis yang Lagi Hits 2024, Selalu Jadi Destinasi Favorit saat Liburan

4. Rumah Makan Alam Sari

Rumah makan Alam Sari terletak di jalur nasional yang banyak dikunjungi oleh para pengendara, sehingga menjadikan rumah makan ini mudah ditemukan dan banyak dikunjungi oleh masyarakat yang sedang liburan ke Sumedang. Cita rasa masakan dari rumah makan ini sudah tidak perlu diragukan lagi, tentunya sudah pasti bikin ketagihan.

Selain menyajikan banyak makanan khas Sunda, disini kamu juga akan menemukan berbagai makanan ringan. Rumah makan alam sari terletak di Jalan Mayor Abdurahman Nomor 194, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

5. Sate Iting

Bagi para pecinta sate, cobalah untuk datang ke Sate Iting yang merupakan salah satu tempat wisata kuliner di Sumedang yang hits. Tak hanya satu, disini kamu juga akan menemukan banyak olahan makanan lain.

Baca Juga: Jajal Tempat Wisata Pantai Ngandong Gunungkidul: Mengungkap Keindahan Alam yang Tersembunyi Yogyakarta

Di antaranya seperti gulai sapi, gulai kambing, oseng kangkung, tempe mendoan, ayam goreng, sambal dadak, lalap, sop iga sapi, dan sebagainya. Lokasi Sate Iting terletak di Jalan Raya Cimayor, Bojongjati, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

6. Warung Nasi Sugema

Warung nasi sugema merupakan salah satu tempat wisata kuliner yang menyajikan masakan sunda seperti kucai, iwung, kiciwis, semur jengkol, hampas kecap, hingga papaisan. Lokasi yang strategis dan area yang cukup luas, membuat para pengunjung tertarik karena bisa sekaligus dijadikan tempat untuk kumpul-kumpul barang keluarga.

Untuk rasa masakan khas sunda yang ada disini tentunya sangat menggugah selera. Lokasi Warung Nasi Sugema berada di Jalan Raya Sumedang-Cibeureum No 21, Empangsari, Kecamatan Tawang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Yuni Kartika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah