Pertama Kali Digelar! Guru TK Al Fattah Raih Juara 2 Lomba Sandiwara Boneka Kecamatan Manonjaya Tasikmalaya

- 20 Mei 2024, 17:55 WIB
Yuli Sri Awaliyah, Guru TK Al Fattah meraih Juara 2 Lomba Sandiwara Boneka Tingkat Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya 2024./kabar-priangan.com/Dok. TK Al Fattah Manonjaya
Yuli Sri Awaliyah, Guru TK Al Fattah meraih Juara 2 Lomba Sandiwara Boneka Tingkat Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya 2024./kabar-priangan.com/Dok. TK Al Fattah Manonjaya /

KABAR PRIANGAN - Yuli Sri Awaliyah, SPd, dengan asisten Anisa Rosidah Sopa, SPd, dari TK Al Fattah meraih juara 2 Lomba Sandiwara Boneka Tingkat Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya 2024. Lomba yang diadakan Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan Manonjaya itu digelar untuk memeriahkan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Gebyar Kreativitas yang berlangsung Kamis, 16 Mei 2024.

Dalam Gebyar Porseni dengan tema "Melalui Event Porseni, Kita Tumbuhkan Sportivitas dan Kreativitas untuk Meningkatkan Prestasi" tersebut terdapat tiga kategori lomba yaitu lomba nyanyi solo anak-anak, lomba nyanyi solo guru, dan lomba sandiwara boneka guru. Acara berlangsung di TK Negeri Manonjaya Jalan Tangsi Nomor 2, Margaluyu, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Ide Jualan Market Day Anak TK dan Kober, Lengkap dengan Cara Buatnya

Diperoleh informasi, khusus lomba sandiwara boneka merupakan lomba pertama kali yang diadakan di Kecamatan Manonjaya. Juara pertama akan mewakili Kecamatan Manonjaya dalam lomba selanjutnya di tingkat Kabupaten Tasikmalaya, hingga nantinya kalau lolos akan melanjutkan ke tingkat Provinsi Jawa Barat.

Pemenang Lomba Sandiwara Boneka Tingkat Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya 2024

Berikut Daftar Pemenang Lomba Sandiwara Boneka Tingkat Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya 2024 selengkapnya:

  • Juara 1 dengan perolehan nilai 190 nomor urut 7 dari TK Barkatul Huda
  • Juara 2 dengan perolehan nilai 182 nomor urut 14 dari TK Al Fattah
  • Juara 3 dengan perolehan nilai 170 nomor urut 4 dari TK Setia Bakti
  • Juara Harapan 1 dengan perolehan nilai 160 nomor urut 8 dari TK Islam Al Ruzhan
  • Juara Harapan 2 dengan perolehan nilai 155 nomor urut 15 dari TK Mawar
  • Juara Harapan 3 dengan perolehan nilai 150 nomor urut 9 dari TK PGRI Tunas Harapan

Lomba Sandiwara Boneka Tingkat Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya 2024 tersebut diikuti 13 TK yang ada di Kecamatan Manonjaya. Peserta dari satu sekolah sebanyak dua orang yakni seorang pendongeng dan seorang lagi asisten yang menyiapkan perlengkapan. Yuli dari TK Al Fattah Manonjaya ditemani asistennya, Anisa.

Baca Juga: TK Al-Fattah Manonjaya Tasikmalaya Gelar Kegiatan Cooking Class dengan Menu yang Segar, Cocok Saat Cuaca Panas

Keterampilan mengubah suara

Perlengkapan atau alat peraga dalam lomba tersebut misalnya boneka berasal dari peserta. Aspek yang dinilai adalah keterampilan memainkan boneka, kesesuaian judul dan isi cerita, cerita sesuai
untuk anak-anak usia dini, dan keterampilan mengubah suara.

Panggung Lomba Sandiwara Boneka Tingkat Kecamatan Manonjaya Tasikmalaya 2024.*/kabar-priangan.com/Dok. TK Al Fattah Manonjaya
Panggung Lomba Sandiwara Boneka Tingkat Kecamatan Manonjaya Tasikmalaya 2024.*/kabar-priangan.com/Dok. TK Al Fattah Manonjaya

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah