Program Kartu Prakerja Boleh Diikuti Siapapun

- 17 Maret 2021, 15:47 WIB
Kartu Prakerja
Kartu Prakerja /Tangkapan layar prakerja.go.id/

KABAR PRIANGAN - Setelah merilis beberapa gelombang, program Kartu Prakerja tetap saja banyak peminatnya. Meski awalnya stimulus dari pemerintah ini untuk korban pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat pandemi Covid-19.

Namun kini Kartu Prakerja bisa diikuti oleh seluruh masyarakat seperti diungkapkan oleh Presiden Joko widodo (Jokowi) pada acara pengarahan Presiden kepada Peserta Kartu Prakerja Tahun Anggaran 2020 dan 2021.

"Ini Program sebetulnya untuk semuanya. Siapapun boleh," kata Jokowi di Istana Negara yang disiarkan oleh akun YouTube Sekretariat Presiden, Rabu 17 Maret 2021.

Baca Juga: Video Porno Berlokasi di Salah Satu Hotel di Bogor Beredar di Medsos

Baca Juga: Dinkes Pastikan Guru di Kecamatan Leles Garut, Sakit Bukan Karena Vaksin

Presiden mengatakan, lulusan SMA, SMK atau lulusan perguruan tinggi bahkan yang drop out pun bisa mengikuti program Kartu Prakerja ini. Namun ada prioritas bagi mereka yang terkena PHK.

"Tapi yang prioritas saat ini memang yang diutamakan yang terkena pemutusan hubungan kerja, tapi sebetulnya ini untuk siapapun," lanjut Jokowi.

Baca Juga: Mudik Lebaran Tahun Ini Tidak Dilarang

Baca Juga: Lagi Kecelakaan di Sumedang, Mesin Truk Mendadak Mati dan Terguling di Tanjakan Cae

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x