Kader PKK Ciamis Dilatih Pengolahan Dendeng Ikan Nila

- 9 April 2021, 10:09 WIB
Salah satu intruktur di Divisi Olahan Ikan pasca Panen PPC  H.Ade didampingi pemilik Pujaseri memberi arahan tentang cara pengolahan ikan.
Salah satu intruktur di Divisi Olahan Ikan pasca Panen PPC H.Ade didampingi pemilik Pujaseri memberi arahan tentang cara pengolahan ikan. /Istimewa/

KABAR PRIANGAN - Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) Pusat Jajanan Serba Ikan (Pujaseri) yang dikelola H. Wahyudin Fadillah mulai terjun serta berbagi pengalaman dalam mengolah komoditi berbagai hasil perikanan.

Melimpahnya produksi ikan berbagai jenis di Ciamis pun tak luput dari perhatian Pujaseri. Mereka terus berinovasi mencari celah agar pembudidaya atau masyarakat di sekitar mendapatkan value atau nilai lebih dari kegiatan usaha yang ditekuninya.

Maka, UMKM yang jadi mitra utama PPC (Pembudidaya Perikanan Ciamis) itu pun berkreasi untuk mengolah ikan nila menjadi kere atau dendeng. Penganan ikan yang dikenal gurih, bergizi telah lama jadi ikon masyarakat Ciamis.

Baca Juga: Unik! Di Kecamatan Ciawi, Semua Nomor Urut 2 Sebagai Pemenang di Pilkades Serentak

Namun sejauh ini belum digarap dalam skala industri dengan jumlah produksi banyak. Ternyata, kreasi dari Pujaseri tersebut mendapat perhatian dari Pembina PKK Kab. Ciamis Ny. Hj. Kania Herdiyat pada acara gemar makan ikan (Gemari) yang digelar Dinas Perikanan.

Ia pun meminta PPC yang dinahkodai Hendar Suhendar membantu masyarakat, termasuk pengurus PKK untuk menularkan ilmu tentang pengolahan ikan itu.

"Diminta membantu pembinaan dan pendampingan cara membuat olahan ikan yang baik tentu jadi sebuah kehormatan bagi kami yang memang sejalan dengan komitmen dan program Divisi olahan ikan pasca panen di PPC," kata H. Ade, Salah satu intruktur di Divisi Olahan Ikan pasca Panen PPC pada acara pelatihan pengolahan ikan nila kere di Dusun Banjarwaru, Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis belum lama ini.

Baca Juga: Pelantikan Kades Terpilih, Tunggu Pelantikan Bupati Terlebih Dahulu

Menurut Ade, membuat kere ikan memang perlu keahlian dan keterampilan khusus, terutama bahan yang diperlukan serta prosesnya. Hal itu penting agar produk kere ikan yang diracik bisa layak dan bisa bersaing di pasaran kelak.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x