Diskon Hingga 70%, Pengunjung INDOFEST 2023 Membludak

- 3 Juni 2023, 21:51 WIB
Salah satu aktivitas yang dapat diikuti pengunjung di INDOFEST 2023.*/indo-fest.com
Salah satu aktivitas yang dapat diikuti pengunjung di INDOFEST 2023.*/indo-fest.com /

KABAR PRIANGAN - Pameran Indonesia Outdoor Festival atau INDOFEST 2023 dihadirkan kembali tahun ini. Bertempat di Istora Senayan, Jakarta Pusat, 1-4 Juni 2023 mulai pukul 10.00 hingga pukul 21.00 WIB.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo mendorong agar kegiatan pameran kegiatan luar ruang ini bisa meningkatkan kegiatan sport tourism di Tanah Air. "Kemenpora mendorong yang namanya sport tourism dan juga sport industry. Kegiatan atau festival outdoor ini sangat baik dan meningkatkan ekonomi pada sektor produk lokal yang menjual pakaian outdoor,” kata Menpora Dito Ariotedjo dalam pembukaan gelaran INDOFEST 2023. 

Menpora RI, Dito Ariotedjo pada pembukaan INDOFEST 2023.*/ kemenpora.go.id
Menpora RI, Dito Ariotedjo pada pembukaan INDOFEST 2023.*/ kemenpora.go.id


INDOFEST 2023 yang merupakan pameran perlengkapan outdoor terbesar di Asia Tenggara tersebut diikuti oleh lebih dari 60 pelaku kegiatan alam dan petualangan seperti pelaku jasa trip, operator tur dan penyedia perlengkapan outdoor seperti Consina, Arei, Irco Official, Eiger Adventure, Decathlon, The North Face, Vargo, Buff, Deuter, Osprey, Black Diamond, hingga Boogie

Baca Juga: 9 Tips untuk Berhenti Mengonsumsi Rokok Elektrik atau Vaping, Langkah-langkah Menuju Hidup Tanpa Nikotin

 "INDOFEST kali ini banyak 25 persen produk yang hadir itu produk baru, dan brand lokal. Sama beberapa aktivitas indoor dulu nggak dimasukin, sekarang ada aktivitas indoor dan outdoor," tutur Eva, Event Koordinator INDOFEST 2023.

Diadakan pada long weekend atau libur panjang di awal bulan Juni 2023, Eva juga mengungkapkan bahwa target kunjungan pada festival ini adalah 40.000 orang dalam empat hari. Dengan harga tiket Rp 35.000 per orang, pengunjung tidak hanya dapat mencari produk outdoor yang dibutuhkan dan mencari paket trip yang diinginkan namun juga dapat menikmati penampilan dari musisi tanah air seperti Fiersa Besari, Soegi Bornean, Vikri Rasta, hingga Raim Laode.

Eva juga menambahkan bahwa INDOFEST 2023 ini juga menghadirkan talkshow, coaching clinic dari expert outdoor serta aktivitas yang dapat diikuti pengunjung, mulai dari panjat tebing, water activity, panahan, sampai lomba lari. 

Baca Juga: Libur Panjang Ramai, Ini Alasan Warga Bandung Senang Kunjungi Pantai Pangandaran 

Diskon sampai dengan 70 persen

Selain memudahkan para calon pembeli dengan mengumpulkan exhibitor kebutuhan outdoor, daya tarik pameran ini adalah adanya potongan harga sampai dengan 70 persen.

Salah seorang staf Arei mengungkapkan bahwa produk best seller Arei terdiri dari kemeja sepatu celana mendapat diskon 50 persen. Pada stand lain, Eiger Adventure menerapkan potongan harga pada semua produknya, berkisar 10-50 persen.

Sementara brand lokal, Irco Official, menawarkan diskon mulai dari 10-70 persen untuk berbagai produk. Irvan, pemilik store Irco Official mengungkapkan, pengunjung tahun ini mengalami peningkatan signifikan dibandingkan INDOFEST 2022 lalu.

Baca Juga: Mulai Diminati Warga, Produsen Kompor Induksi Lirik Garut Jadi Tempat Pemasaran

Tertarik datang ke INDOFEST 2023? Pembelian tiket dapat dilakukan melalui aplikasi INDOFEST di Playstore dan App store, juga dibeli on the spot.***

 

 

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x